Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Lepas Timnas Sepakbola Amputasi Berlaga di Piala ACC 2023 Malaysia, Menpora: Semua Kami Tanggung

Menpora Dito berharap, skuad Timnas Sepakbola Amputasi Indonesia bisa memberikan prestasi yang membanggakan pada ajang

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Lepas Timnas Sepakbola Amputasi Berlaga di Piala ACC 2023 Malaysia, Menpora: Semua Kami Tanggung
Tribunnews/Abdul Majid
Menpora Dito Ariotedjo saat melepas skuad Timnas Sepakbola Amputasi Indonesia yang akan berlaga di pada Kejuaraan Artalive Challenge Cup atau Piala ACC di Malaysia pada 19-24 Juli 2023, Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (18/72023). 

Lepas Timnas Sepakbola Amputasi Indonesia Berlaga di Piala ACC 2023 Malaysia, Menpora: Seluruhnya Kami Tanggung

 
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo melepas Timnas Sepakbola Amputasi Indonesia yang akan berlaga pada Kejuaraan Artalive Challenge Cup atau Piala ACC Malaysia pada 19-24 Juli 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Menpora Dito mengatakan pemerintah melalui Kemenpora sangat mendukung penuh perjuangan para pemain Timnas Amputasi Indonesia baik saat persiapan hingga pertandingan usai nanti.

“Hari ini kita baru saja mengukuhkan dan melepas Tim Nasional dari sepakbola amputasi Indonesia yang akan malam ini terbang ke Selangor untuk mengikuti Kejuaraan Asia di Selangor Malaysia,” kata Menpora Dito sesuai pelepasan di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (18/7/2023).

Baca juga: Harta Kekayaan Menpora Dito Ariotedjo Capai Rp 282 Miliar, Punya Utang Rp 16 Miliar

“Jadi dukungan dari pemerintah melalui Kemenpora seperti disampaikan Pak Ketum (PSSI) dari segi akomodasi, dari pelatnasnya, sampai nutrisi. Jadi ini seluruhnya kami support karena seperti tadi saya sampaikan, kami sangat mendukung para atlet-atlet dan juga anak-anak muda yang ingin membawa nama Indonesia di kancah Internasional,” sambungnya.

Lebih lanjut, Menpora Dito menjelaskan dukungan ini sekaligus memperlihatkan bahwa pemerintah selalu mendukung setiap warga negaranya untuk bisa berkembang dan mengharumkan nama Indonesia tanpa melihat kekurangannya,

Berita Rekomendasi

Bahkan, Menpora Dito berharap, skuad Timnas Sepakbola Amputasi Indonesia bisa memberikan prestasi yang membanggakan pada ajang tersebut sehingga bisa menjadi motivasi bagi masyarakat Indonesia khususnya penyandang disabilitas untuk terus mengeluarkan kemampuannya.

“Saya ingin ini menjadi suatu prestasi yang nantinya bisa menginspirasi seluruh masyarakat Indonesia bahwa tidak ada yang namanya batas dalam membanggakan diri sendiri, maupun bangsa. Selama memiliki keinginan dan semangat dan juga tekad yang bulat pasti ada cara  untuk berprestasi,” ujar Politisi asal Golkar tersebut.

“Target pasti kita inginkan prestasi yang terbaik yaitu juara umum. Hitungan kita itu sangat make sense, jadi kita sangat menanti prestasi dari tim sepakbola amputasi Indonesia,”  pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
3
Arsenal
18
10
6
2
35
16
19
36
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas