Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bima Sakti Sudah Tahu Eks Pemainnya Di Timnas U-16 Yang Akan Menghuni Timnas U17 Ke Piala Dunia

Bima Sakti mengatakan skuad Timnas Indonesia U-17 yang akan berlaga pada Piala Dunia U-17 2023 mayoritas dihuni pemain Timnas U-16

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Bima Sakti Sudah Tahu Eks Pemainnya Di Timnas U-16 Yang Akan Menghuni Timnas U17 Ke Piala Dunia
tribunnews.com/majid
Bima Sakti usai memimpin latihan di Lapangan A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (20/7/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti mengatakan skuad Timnas Indonesia U-17 yang akan berlaga pada Piala Dunia U-17 2023 mayoritas dihuni pemain Timnas U-16 yang menjuarai Piala AFF U-16 2022.

Bima Sakti menilai dirinya telah mengetahui karakter pemain yang telah bersama sejak 2021 silam.

Sebagian besar pemain Timnas Indonesia U-16 Perkuat Timnas U17
Sebagian besar pemain Timnas Indonesia U-16 Perkuat Timnas U17 (Dok PSSI)




“Ya sekitar 70-80 persen karena itu pemain-pemain yang lama, dan rekan-rekan bisa lihat sendiri kan gimana latihan mereka, pemain yang sudah dari saya sejak 2021 pembentukan dan kemarin juga di Piala AFF (juara), di kualifikasi (Piala Asia), ya sebagian besar adalah mayoritas mereka,” kata Bima Sakti usai memimpin latihan di Lapangan A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (20/7/2023).

Bima Sakti Mencari Pemain Di Berbagai Daerah

Sementara sisanya, Bima Sakti akan mencari dari pemain yang mengikuti seleksi di 12 Wilayah dan para pemain Diaspora atau keturunan.

“Tinggal ditambah nanti pemain-pemain yang dari diaspora, kemudian pemain yang kami dapat juga di seleksi beberapa kota ini,” ujar Bima Sakti.

“Dan rencananya hari Sabtu nanti saya akan seleksi lagi di Samarinda, ada di Makassar, ada di Manado, di Banjarmasin juga,” sambungnya.

BERITA TERKAIT

Lebih lanjut pelatih berusia 46 tahun tersebut masih belum bisa memastikan berapa pemain untuk memperkuat Piala Dunia U-17 2023 karena masih menunggu dari aturan Piala Dunia U-17.

Untuk itu, saat menjalani pemusatan latihan di Jerman pada September mendatang, Bima Sakti akan membawa lebih dari 34 pemain.

“Kami nanti akan lihat lagi (kuota pemain Piala Dunia U-17-red) Tapi untuk berangkat ke Jermannya lebih dari 34 (pemain),” ujar eks pemain Timnas Indonesia tersebut.

“Tapi nanti kami akan lihat regulasi untuk pas World Cup-nya berapa jumlahnya. Kalau AFF kemarin kan 28 (pemain). Kemudian kalau kualifikasi (Piala Asia) kemarin  23. Di Piala Dunia U-17 otomatis juga mungkin lebih banyak,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Piala Dunia U-17 yang diikuti 24 pemain akan diadakan di Indonesia pada 10 November – 2 Desember 2023. 

PROFIL BIMA SAKTI

Bima Sakti Tukiman (lahir 23 Januari 1977) adalah seorang mantan pemain sepak bola Indonesia. Semasa kariernya, Bima biasanya bermain sebagai seorang gelandang.

Bima Sakti
Bima Sakti (Dok. PSSI)

Dia terkenal akan tendangan bebasnya yang keras dan akurat.

Kariernya di tim nasional Indonesia bermula pada 4 Desember 1995 saat masih berusia 19 tahun. Sejak saat itu, dia telah mencatat rekor 55 kali penampilan bersama timnas Indonesia — hanya kalah dari Kurniawan Dwi Yulianto yang telah bermain 60 kali.

Selain itu, Bima sempat pula menjadi kapten tim nasional selama beberapa waktu.

Saat ini, Bima bermain untuk Persiba Balikpapan di Indonesia Soccer Championship A 2016. Selain sebagai pemain, Bima juga merangkap sebagai asisten pelatih. Ia mencetak gol perdananya di Indonesia Soccer Championship ketika Persiba Balikpapan menggasak Bali United 3-1.

Karier Bima Sakti

 1. Ossiana Sakti
 2. PKT Bontang Junior
 3. PSM Makassar
 4. PSPS Pekanbaru
 5. Persiba Balikpapan
 6. Persema Malang
 7. Persepar Palangkaraya
 8. Mitra Kukar
 9. Gresik United
10. Persiba Balikpapan

- Juara Liga Indonesia: PSM Makassar (1999-2000)

- Pemain terbaik Liga Indonesia: PSM Makassar (1999-2000)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas