Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Dahulu Tinggalkan Persib hingga Karier Menurun, Kini Eks Timnas U19 Indonesia Gabung Klub Liga 2

Kontestan Liga 2 2023, Nusantara United merekrut Indra Mustafa yang kariernya menurun di beberapa musim terakhir.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Dahulu Tinggalkan Persib hingga Karier Menurun, Kini Eks Timnas U19 Indonesia Gabung Klub Liga 2
Dok: Persib Bandung
Eks Persib Bandung dan Timnas U19 Indonesia, Indra Mustafa. Kontestan Liga 2 2023, Nusantara United merekrut Indra Mustafa yang kariernya menurun di beberapa musim terakhir. 

Pengumuman Indra Mustafa menjadi bagian dari Borneo FC terjadi pada 3 Januari 2022.

Kepindahan Indra Mustafa itu menimbulkan sengketa karena dirinya masih terikat kontrak dengan kubu Persib Bandung.

Usut punya usut, kepindahan Indra Mustafa ini ternyata belum mengantongi izin.

Kelakuan Indra Mustafa itu membuat Persib mengeluarkan statement bahwa bek kelahiran 28 Juni 1999 masih menjadi bagian dari tim.

Saat itu, Persib memastikan Indra Mustafa masih mempunyai kontrak hingga akhir musim Liga 1 2021.

Walhasil, Borneo FC tidak bisa memainkan Indra Mustafa selama sisa Liga 1 2021.

Bahkan Borneo FC dikabarkan membawa kasus itu ke National Dispute Resolution Chamber (NDRC).

Pemain muda Persib, Indra Mustafa (kiri) saat duduk di bangku cadangan ?saat menghadapi Sriwijaya FC di Stadion GBLA, Selasa (16/1/2018).
Pemain muda Persib, Indra Mustafa (kiri) saat duduk di bangku cadangan ?saat menghadapi Sriwijaya FC di Stadion GBLA, Selasa (16/1/2018). (FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM)
BERITA TERKAIT

Jarang Tampil

Memasuki musim 2022/2023, Persib akhirnya mengumumkan perpisahannya dengan Indra Mustafa.

Setelah pengumuman itu, Indra Mustafa seharusnya mulai menemukan titik terang dengan nasibnya.

Indra Mustafa otomatis bisa memperkuat Borneo FC di Liga 1 2022 musim lalu.

Namun kenyataan yang ada, Indra Mustafa tidak pernah dimainkan oleh Borneo FC.

Selama Liga 1 2022, Indra Mustafa hanya dimasukkan sebagai pemain cadangan Borneo FC sebanyak lima kali.

Buntut dari tidak pernah tampil, Indra Mustafa mulai diabaikan namanya untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas