Alasan Erik Ten Hag Pilih Rasmus Hojlund Jadi Striker Manchester United Ketimbang Harry Kane
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, buka suara soal keputusan timnya merekrut Rasmus Hojlund daripada Harry Kane.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag, buka suara soal keputusan timnya merekrut Rasmus Hojlund daripada Harry Kane.
Manchester United memboyong Rasmus Hojlund dari Atalanta dengan mahar 72 juta poundsterling.
Sementara Harry Kane dikabarkan makin dekat untuk bergabung dengan Bayern Munchen.
Baca juga: Bursa Transfer Pemain: Fred Angkat Koper, Muluskan Jalan Sofyan Amrabat ke Manchester United
Tottenham Hotspur sepakat untuk menjual Harry Kane ke Bayern Munchen di angka 86.4 juta poundsterling.
Padahal sebelum merekrut Rasmus Hojlund, Manchester United dilaporkan begitu meminati Kane.
Namun sepanjang bursa transfer musim panas ini, Setan Merah sama sekali tak melakukan pendekatan untuk memboyong kapten timnas Inggris itu.
Jelang pekan perdana Liga Inggris dimulai, Erik Ten Hag memberikan pendapatnya soal aktivitas transfer ini.
Juru taktik asal Belanda itu menegaskan bahwa proses yang dilakukan United untuk memboyong Hojlund sudah dilakukan dengan pertimbangan yang matang.
"Saya rasa saya tidak perlu masuk ke dalam diskusi itu atau memberikan pendapat tentang itu," kata Erik Ten Hag dikutip dari 90min.
"Kami profesional, proses yang kami lakukan benar-benar hati-hati."
"Kami mempertimbangkan banyak hal, tetapi akhirnya kami membuat keputusan."
"Kami tidak mengambil keputusan dalam semalam, ada strategi dalam setiap keputusan di belakang dan kami senang dengan skuad yang kami miliki sekarang," tuturnya.
Erik kemudian mengatakan bahwa dirinya puas dengan pilihan yang mereka buat.
Namun, dia juga berkata bahwa Kane merupakan striker yang hebat. Kepergiannya ke Liga Jerman tentu saja menjadi kehilangan besar bagi Liga Inggris.
"Kami telah memilih seorang striker dan kami sangat senang dengan pilihan kami," sambung eks juru formasi Ajax Amsterdam itu.
"Dia [Kane] adalah striker yang hebat, jelas. Seorang pembuat gol dan selain itu dia memiliki semua kondisi dan kemampuan yang ingin Anda lihat pada seorang striker."
"Ini adalah kehilangan untuk Liga Inggris, tentu saja," jelasnya.
Sementara itu, Rasmus Hojlund akan absen dalam beberapa pekan ke depan karena mengalami cedera punggung.
Kemungkinan besar, eks penyerang Atalanta itu akan absen selama bulan Agustus 2023 ini.
Dia diproyeksikan dapat melakukan debut saat Manchester United bertemu dengan Arsenal pada pekan keempat Liga Inggris.
Duel antara Manchester United vs Arsenal akan dihelat di Stadion Emirates pada Minggu (3/9/2023) pukul 22.30 WIB.
Kemudian, pada pekan perdana Liga Inggris nanti, United akan ditantang oleh Wolves.
Pertarungan antara Manchester United vs Wolves akan dihelat di Old Trafford, Selasa (15/8/2023) pukul 02.00 WIB.
(Tribunnews.com/Deni)