Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tottenham vs Manchester United: Nyanyian James Maddison, Live Vidio Sabtu 19 Agustus Pukul 23.30 WIB

James Maddison mendesak para penggemar Tottenham Hotspur untuk menciptakan nyanyian (chant) untuknya.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Tottenham vs Manchester United: Nyanyian James Maddison, Live Vidio Sabtu 19 Agustus Pukul 23.30 WIB
Lillian SUWANRUMPHA/AFP
Gelandang Inggris Tottenham Hotspur James Maddison melambaikan tangan kepada pendukung. 

TRIBUNNEWS.COM- JAMES Maddison mendesak para penggemar Tottenham Hotspur untuk menciptakan nyanyian (chant) untuknya.

Dia meminta chant tersebut digelorakan saat Tottenham Hotspur menjamu Manchester United dalam pekan kedua Liga Primer di Stadion Tottenham, London, Sabtu (19/8) malam.

Gelandang Tottenham Hotspur berusia 26 tahun ini di London utara setelah dibeli dari Leicester 40 juta pound awal musim ini.

Dia langsung memberikan impak langsung, dengan pelatih Ange Postecoglou menunjuknya sebagai wakil kapten.

Dalam debutnya pekan lalu, Maddison mengemas dua assists saat Spurs bermain imbang 2-2 kontra Brantford.

Bahkan, The Lilywhite seharusnya menang setelah Maddison memberikan sejumlah umpan matang, yang gagal diselesaikan rekan-rekannya.

Debut Maddison itu langsung membuat jatuh cinta para pendukung Spurs.

BERITA REKOMENDASI

Dia tercatat dalam sejarah sebagai satu-satunya pemain yang dalam debutnya langsung bikin dua asssits.

Kini, sang gelandang meminta para pendukung Spurs membuktikan cintanya dengan menyanyikan chant khusus untuknya sebagai penambah semangat.

“Saya sangat menantikannya. Sebuah nyanyian akan menyenangkan! Tidak peduli berapa kali Anda terlibat dalam sepak bola dan berapa lama Anda telah bermain,

setiap kali Anda mendengar nama Anda dinyanyikan, itu adalah perasaan yang menghangatkan hati. Jadi, ayo para penggemar Spurs!,” katanya di situs Tottenham.

Para pemain Spurs memang butuh suntikan motivasi setelah mereka kehilangan sang ikon, striker Harry Kane yang pindah ke Bayern Muenchen. Terlebih, lawan yang dihadapi kali ini adalah Manchester United.


Spurs punya rasa inferior terhadap tim Setan Merah. Sepanjang era Liga Primer, Spurs telah kalah lebih banyak melawan Man Utd (39 kali ) dibandingkan melawan tim lainnya.

Mereka rata-rata hanya mencetak 0,69 poin per pertandingan melawan Setan Merah di kompetisi – itu lebih rendah daripada lawan mana pun yang mereka hadapi di lebih dari satu musim Liga Premier.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas