Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Keran Gol Lionel Messi Mengalir Deras, Derajat Inter Miami Mulai Terangkat di MLS

Keran gol Lionel Messi bersama Inter Miami seakan semakin mengalir deras di kompetisi sepak bola Amerika Serikat.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Keran Gol Lionel Messi Mengalir Deras, Derajat Inter Miami Mulai Terangkat di MLS
AL BELLO / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / GETTY IMAGES VIA AFP
Lionel Messi #10 dari Inter Miami CF merayakan bersama Jordi Alba #18 setelah mencetak gol di babak kedua dalam pertandingan antara Inter Miami CF dan New York Red Bulls di Red Bull Arena pada 26 Agustus, 2023 di Harrison, New Jersey 

TRIBUNNEWS.COM - Keran gol Lionel Messi bersama Inter Miami seakan semakin mengalir deras di kompetisi sepak bola Amerika Serikat.

Pemain Timnas Argentina itu selalu saja mampu menemukan cara untuk mencetak gol dan assist dalam setiap laga yang dijalani Inter Miami.

Teranyar, Lionel Messi sukses membantu Inter Miami meraih kemenangan dalam laga lanjutan Major League Soccer (MLS).

Berlangsung di Red Bull Arena, Minggu (27/8/2023) pagi, Lionel Messi mencetak gol kemenangan Inter Miami atas New York Red Bulls.

Turun sebagai pemain pengganti, Lionel Messi mengunci kemenangan Inter Miami dalam laga tersebut.

Pemain asal Argentina itu masuk bersama Sergio Busquets tepatnya pada menit ke-60.

Messi setidaknya butuh waktu 29 menit di atas lapangan untuk bisa mencatatkan namanya di papan skor.

Berita Rekomendasi

Gol yang dicetak Messi tergolong istimewa mengingat diawali proses kerjasama yang apik dengan rekan satu timnya.

Baca juga: Tak Mau Spesialkan Lionel Messi, Ini Kata Calon Lawan Inter Miami di MLS

Gol Messi pada penghujung laga itu akhirnya memastikan Inter Miami mengunci tiga poin dari kandang lawan.

Inter Miami selaku tim tamu sudah unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Diego Gomez pada menit 37 di babak pertama.

Kemenangan dua gol tanpa balas akhirnya membuat Inter Miami berhak mengamankan tiga poin penuh.

Lionel Messi merayakan kemenangan
Penyerang Inter Miami asal Argentina #10 Lionel Messi merayakan gol kedua timnya pada pertandingan Major League Soccer 2023 antara Inter Miami dan New York Red Bulls di arena Red Bull di Harrison, New Jersey, 26 Agustus 2023.

Berkat Sihir Messi, Derajat Inter Miami Mulai Terangkat di MLS

Raihan tiga poin pun akhirnya membuat posisi Inter Miami beranjak dari dasar klasemen sementara.

Dengan perolehan 21 poin, Inter Miami menggeser posisi Toronto yang sebelumnya berada di atasnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas