Awal Menjanjikan Rasmus Hojlund, Penampilannya Dipuji Gary Neville, Begini Kata Mantan Bek MU Itu
MANTAN bek Manchester United, Gary Neville memuji Rasmus Hojlund yang melakukan debutnya dalam kekalahan Manchester United 3-1 dari Arsenal (3/9).
Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
TRIBUNNEWS.COM- MANTAN bek Manchester United, Gary Neville memuji Rasmus Hojlund yang melakukan debutnya dalam kekalahan Manchester United 3-1 dari Arsenal (3/9).
Setelah absen karena cedera menyusul kepindahannya senilai Rp1,38 triliun ke United, Rasmus Hojlund menandai debutnya menggantikan Anthony Martial di babak kedua.
Striker Rasmus Hojlund menunjukkan sekilas kualitasnya di Stadion Emirates.
dan Neville yakin, dia bisa menjadi jawaban atas pencarian panjang United akan striker produktif.
"Manchester United belum memiliki striker yang bisa mereka andalkan. Itulah masalahnya.
Cristiano Ronaldo bukan seorang targetman klasik, tentu saja Martial bukan, Rashford bukan.
Setidaknya, kini mereka punya seseorang yang kelihatannya akan mengacaukan lini belakang lawan.
Dia agresif, dan dia seorang pelari," katanya di Daily Mail.
“Yang penting baginya adalah dia masih mempelajari permainan ini.
Anak ini, banyak tekanan padanya, harga yang mahal, tapi itu adalah awal yang menggembirakan," ujar Neville. (Tribunnews/den)