Tatap Jadwal Liga 2, Sriwijaya FC Akhirnya Punya Kapten Baru, Pelatih dan Pemain Sehati
Sriwijaya FC menunjuk M. Nur Iskandar sebagai kapten untuk Liga 2 mendatang setelah terpilih melalui voting yang dilakukan pemain.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Sriwijaya FC akhirnya memiliki sosok kapten yang akan memimpin mereka mengarungi jadwal Liga 2 mendatang.
Para pemain Sriwijaya FC mendapuk M. Nur Iskandar sebagai kapten tim berjuluk Laskar Wong Kito itu pada kompetisi Liga 2.
Pemilihan dan penunjukkan M. Iskandar sebagai kapten Sriwijaya FC berdasarkan voting yang dilakukan para pemain.
Hasil voting itu lantas diserahkan kepada tim pelatih yang mengumumkan nama M. Iskandar sebagai kapten.
"Sudah bisa diketahui, sudah diputuskan teman-teman polling siapa kapten tim Sriwijaya FC musim depan," ungkap pelatih SFC, Muhammad Yusup Prasetyo dikutip dari laman Sripoku.
"Kapten pertama M. Nur Iskandar," sambungnya.
Skuad Sriwijaya FC juga sudah menentukan sosok yang menjadi wakil-wakil kapten tim.
Selain nama Nur Iskandar, ada pula dua pemain lain yang mendapat kepercayaan.
Adalah Herwin Tri Saputra dan Muhammad Rifqi yang didapuk menjadi wakil kaptennya.
"(Kapten) kedua adalah Herwin Tri Saputra dan yang ketiga Muhammad Rifqi," lanjutnya.
Ada hal cukup unik di balik hasil voting para pemain.
Menurut pelatih SFC, keputusan para pemain rupanya tak berbeda dari apa yang dibayangkan tim pelatih.
Maksudnya, tim pelatih SFC juga mengedepankan sosok M. Nur Iskandar sebagai kapten Laskar Wong Kito di Liga 2 2023/2024.
"Itu polling-nya teman-teman. Berdasarkan pollingnya teman-teman sama sebelum mereka polling, kita sudah putuskan itu," ucap pelatih SFC yang akrab disapa Coach Yoyo itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.