Asian Games 2023: Indra Sjafri Menyesal, Syok Tak Menyangka Timnas Indonesia Dipermalukan Taiwan
Pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri mengungkapkan satu penyesalan terbesarnya setelah dikalahkan Taiwan di Asian Games 2023.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri mengungkapkan satu penyesalan terbesarnya setelah timnya menghadapi Taiwan pada laga kedua Asian Games 2023.
Indra Sjafri mengaku tak menyang Timnas Indonesia bisa dikalahkan Taiwan di Asian Games 2023.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia baru saja ditaklukkan Taiwan pada laga kedua Grup F Asian Games 2023 di Zhejiang Normal University East, Kamis (21/9/2023) malam.
Taiwan yang tak dijagokan menang justru tampil rapat dan berhasil memenangi laga dengan skor 1-0.
Baca juga: Skenario Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Asian Games 2023, Meski Sulit Tapi Masih Ada Peluang
Sejatinya Timnas Indonesia bermain baik dan terus memberikan tekanan kepada Taiwan.
Namun, mereka kecolongan lewat gol Chin Wen-yen di menit ke-47.
Segenap upaya untuk mengejar ketertinggalan pun tak membuahkan hasil, sehingga Tim Merah Putih mesti menelan pil pahit.
Atas kekalahan tersebut, membuat Timnas Indonesia tertahan di posisi dua dengan nilai tiga poin.
Koleksi poin itu sukses disamakan Taiwan tetapi anak asuh Indra Sjafri masih unggul dalam hal selisih gol.
Selain itu, Timnas Indonesia juga gagal mengamankan tiket babak 16 besar setelah dikalahkan oleh Taiwan.
Menanggapi soal hasil tersebut, pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri mengaku menyesal.
Ia pun mengatakan, seharusnya tim asuhannya bisa menang pada laga melawan Taiwan.
"Kalau tadi kami bisa menang lawan Taiwan, di pertandingan ketiga nanti melawan Korea Utara, kami tidak perlu bermain habis-habisan," kata Indra Sjafri yang dikutip dari BolaSport.com.
"Tapi ini Korea Utara juga akan mempertandingkan laga terakhir dan kami harus bisa memenangkan itu," ucap sambungnya.