Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Indonesia vs Brunei 6-0, Pembuktian Striker Shin Tae-yong: Ini yang Ingin Saya Tunjukkan!

Komentar Shin Tae-yong terhadap performa striker Timnas Indonesia yang menciptakan lima gol saat lawan Brunei Darussalam leg 1 kualifikasi Piala Dunia

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Indonesia vs Brunei 6-0, Pembuktian Striker Shin Tae-yong: Ini yang Ingin Saya Tunjukkan!
Tribunnews/JEPRIMA
Pemain timnas Indonesia berebut bola dengan pemain Brunei Darussalam pada laga kualifikasi piala dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/10/2023). Pada laga tersebut Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Sebagai informasi Laga leg kedua lawan Brunei akan berlangsung pada 17 Oktober mendatang. Tribunnews/Jeprima 

Usai pertandingan leg 1, Shin Tae-yong mengungkapkan seakan memberikan jawaban, mengapa ia memanggil banyak striker untuk melawan Brunei.

"Seperti yang terlihat, penyerang mencetak lima gol di laga ini ya, saya bisa melihat para penyerang bisa melakukan finishing dengan baik di laga ini, dan ini yang ingin saya tunjukkan," ucap Shin Tae-yong.

Selebrasi pemain timnas Indonesia Ramadhan Sananta usai berhasil mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam pada laga kualifikasi piala dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/10/2023). Pada laga tersebut Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Sebagai informasi Laga leg kedua lawan Brunei akan berlangsung pada 17 Oktober mendatang. Tribunnews/Jeprima
Selebrasi pemain timnas Indonesia Ramadhan Sananta usai berhasil mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam pada laga kualifikasi piala dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/10/2023). Pada laga tersebut Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Sebagai informasi Laga leg kedua lawan Brunei akan berlangsung pada 17 Oktober mendatang. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Shin Tae-yong Kurang Puas

Meskipun menang dengan skor mencolok atas Brunei di leg 1, Shin Tae-yong masih kurang puas dengan performa anak asuhnya.

Hal itu merujuk pada timing gol kedua menuju ketiga dengan rentan waktu yang cukup jauh.

Timnas Indonesia unggul dua gol dalam 12 menit awal babak pertama.

Skuad Garuda baru bisa mencetak gol lagi di babak kedua setelah masuknya Ramadhan Sananta beserta beberapa nama yang dirotasi Shin Tae-yong setelah jeda turun minum.

BERITA TERKAIT

Setelah itu, keran gol Timnas Indonesia mengalir, permainan lebih cair dan efektif sehingga menghasilkan 4 gol dalam 45 menit kedua.

"Saya mengucapkan selamat kepada para pemain untuk pertandingan hari ini," ucap Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.

"Tetapi untuk isi pertandingan, saya tidak begitu senang. Harusnya permainan bisa lebih baik lagi," sambungnya.

"Setelah gol kedua, sangat lama lagi untuk menciptakan gol ketiga dan itu harus kami evaluasi," jelasnya.

"Untungnya di babak kedua para pemain kembali bekerja keras lagi hingga akhirnya kami bisa menang," tutupnya.

Berikut rekap hasil leg kualifikasi Piala Dunia 2026:
Kamis, 12 Oktober 2023

Myanmar 5-1 Macau

China Taipei 4-0 Timor Leste

Maldivies 1-1 Bangladesh

Singapura 2-1 Guam

Nepal 1-1 Laos

Timnas Indonesia 6-0 Brunei

Hong Kong 4-0 Bhutan

Kamboja 0-0 Pakistan

Afghanistan 1-0 Mongolia

Yemen 3-0 Sri Lanka

(Tribunnews.com/Sina, Abdul Majid, BolaSport/Mochamad Hary Prasetya)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas