Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Liga 1 Hari Ini Rans Nusantara vs Persebaya, Saatnya Putus Tren Negatif Bajol Ijo

Pertandingan Rans Nusantara FC vs Persebaya berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pukul 15.00 WIB.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Yurika NendriNovianingsih
zoom-in Jadwal Liga 1 Hari Ini Rans Nusantara vs Persebaya, Saatnya Putus Tren Negatif Bajol Ijo
Instagram @persebaya
Pemain Persebaya, Bruno Moreira melakukan selebrasi setelah memanfaatkan kesalahan umpan pemain belakang Arema FC yang berujung gol pada menit ke-27, Sabtu (23/9/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Liga 1 pekan 21 hari ini menyajikan laga Rans Nusantara FC vs Persebaya, Jumat (1/12/2023) sore.

Pertandingan Rans Nusantara FC vs Persebaya berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pukul 15.00 WIB.

Persebaya yang berada dalam tren negatif setelah 4 dari lima pertandingan selalu kalah ingin hasil maksimal di pertandingan sore ini.

Namun di sisi lain, Rans yang akan mereka hadapi adalah tim papan atas yang juga ingin naik ke 4 besar klasemen Liga 1.

Sementara Persebaya, masih terjerembab di papan bawah menempati peringkat 14, dan hanya 4 poin selisih dengan tim dibatas degradasi.

Untuk itu, tidak ada kata lain bagi skuad Uston Nawawi mengamankan tiga poin tandang.

Baca juga: Daftar 22 Pemain Persebaya dalam Lawatan ke Markas RANS FC, Dua Rekrutan Asing Terbaru Ikut

"Kita tahu Rans saat ini menempati posisi klasemen papan atas, tetapi kita semua berusaha mengambil poin di sini," ucap Uston dikutip dari situs resmi klub.

Berita Rekomendasi

Tekad tersebut ditunjang dengan skuad lengkap yang dibawa ke Tanah Sembada.

Paulo Henrique, Robson Duarte, hingga Oktafianus Fernando yang didatangkan pada paruh musim kompetisi juga turut serta dalam lawatan tim berjuluk Bajol Ijo ini.

Kehadiran mereka diharapkan bisa membawa angin segar dalam permainan maupun di ruang ganti Persebaya.

"Secara keseluruhan psikologis pemain tidak ada masalah, karena kita bertekad untuk membawa nama baik Persebaya dengan meraih poin di laga besok (Jumat)," sambungnya.

Sementara itu, Robson Duarte yang bakal menggantikan peran Sho Yamamoto ingin berjuang bersama Bajol Ijo untuk memperbaiki posisi saat ini di tangga klasemen Liga 1.

Dia berharap pengalamannya di berbagai kompetisi sepak bola bisa memberikan sesuatu yang berharga dari yang dibutuhkan Persebaya.

"Saya akan melakukan yang terbaik setiap hari di lapangan maupun di pertandingan besok untuk memberikan yang terbaik bagi para penggemar," kata Robson.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas