Dua Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia sedang Diproses, Satu Nama Baru Bakal Ketemu PSSI
Update terakhir, Ketum PSSI Erick Thohir telah membuat janji untuk bertemu dengan Maarten Paes, calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia memiliki dua pemain naturalisasi yang sedang dalam proses.
Di antaranya ialah Thom Haye serta Nathan Tjoe-A-On.
Lalu, jumlah tersebut diperkirakan bertambah setelah proses dari Maarten Paes bakal dimulai oleh PSSI.
Diketahui, kiper dari FC Dallas di Major League Soccer (MLS) telah tiba di Ibu Pertiwi.
Update terakhir, Ketum PSSI Erick Thohir telah membuat janji untuk bertemu dengan Maarten Paes pada Senin (8/1/2024) malam WIB.
"Saya akan bertemu dengan Maarten Paes nanti malam," ujar Erick Thohir melalui BolaSprot.com, Senin (8/1/2024).
"Jauh-jauh dari Amerika, kiper utama FC Dallas," tutur Menteri BUMN tersebut.
Diketahui, rumor naturalisai Maarten Paes memang menyebar luas. Pasalnya kiper berusia 25 tahun tersebut mengunggah perjalanan jalur udara yang mencurigakan.
Banyak beranggapan Maarten Paes bakal terbang ke Indonesia.
Hingga pada akhirnya omongan dari Erick Thohir mengklarifikasi semua rumor tersebut.
Jelas sudah Maarten Paes memang datang untuk memulai proses menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Berdasarkan keterangan Erick Thohir, keluarga Paes sangat terharu saat dirinya menyayangkan keinginan membela Merah Putih.
"Ketika dia ketemu neneknya, orang tua, untuk pamitan memperkuat Timnas Indonesia, nangis keluarganya," ujar pria kelahiran Jakarta tersebut.
"Dia datang ke sini kemarin sudah sampai, nanti malam makan malam sama saya," sambung Erick.
Baca juga: Erick Thohir Konfirmasi Naturalisasi Maarten Paes untuk Timnas Indonesia, Keluarganya Nangis Terharu
Diketahui, Maarten Paes bukanlah sosok yang sembarangan di bawah mistar gawang.
Kiper berusia 25 tahun mendapat waktu bermain rutin di MLS bersama FC Dallas.
Bahkan pada musim lalu (2023), Maarten Paes mengicipi sengitnya pertandingan melawan Lionel Messi.
Yap, dari total 36 pertandingan musim lalu, satu di antaranya ialah membela FC Dallas saat melawan Inter Miami di Piala Liga (7/8/2023).
Tentunya level pengalaman Maarten Paes paling tinggi jika telah resmi menjadi pemain Timnas Indonesia.
Tim merah-putih bakal sangat diuntungkan memiliki Maarten Paes untuk agenda ke depan.
Dengan wacana mulainya proses Maarten Paes, berarti akan menambah daftar pemain yang sedang dinaturalisai oleh PSSI.
Diketahui sebelumnya sudah terdapat dua pemain yang diproses naturalisasi oleh PSSI.
Pertama ialah Thom Haye, proses dari gelandang 28 tahun milik Heerenveen baru masuk ke tahap awal.
Thom Haye telah datang ke Indonesia untuk memulai proses kepindahan pada akhir Desember 2023 lalu.
Secara garis besar, berkas pengajuan dari gelandang 28 tahun milik Heerenveen (Eredivisie Liga Belanda) harus melalui tahap seleksi Komisi X DPR hingga persetujuan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
Berlanjut untuk yang kedua, terdapat nama Nathan Tjoe-A-On
Sebenarnya bek milik Swansea City tersebut tinggal mengambil sumpah WNI saat berbarengan dengan Jay Idzes akhir Desember 2023 lalu.
Namun karena berhalangan izin klub, proses dari Nathan Tjoe-A-On tertunda.
Walhasil proses ucap sumpah WNI hanya dilakukan oleh Jay Idzes (28/12/2023).
Bek 23 tahun miliki Venezia (Serie B Italia) tinggal melakukan proses perpindahan federasi KNVB ke PSSI untuk legal membela Timnas Indonesia.
Sedangkan untuk Nathan Tjoe belum diketahui secara pasti, kapan proses ucap sumpah WNI susulan akan dilakukan.
Lalu menariknya ada satu proses naturalisasi yang menjadi teka-teki yakni, Ragnar Oratmangoen.
Diketahui, Ragnar Oratmangoen telah berjumpa dengan Erick Thohir pada awal November (2023) bulan lalu.
Saat itu sudah ada kesepakatan terkait memulai proses naturalisasi.
Namun hingga kini belum ada update kelanjutan bagaimana proses perpindahan WNI pemain penyerang-sayap dari Fortuna Sittard (Eredivisie Liga Belanda) tersebut.
Bahkan Thom Haye yang memulai prosesnya lebih belakangan telah menemui titik terang berlanjutnya proses naturalisasi.
Adapun update terakhir pernah disampaikan Ketua Umum (Ketum) PSSI Erick Thohir.
Namun secara normatif, Erick Thohir hanya mengatakan dirinya berharap proses dari Ragnar dapat berjalan.
Adapun saat itu, Erick dalam konteks menjawab pertanyaan terkait proses naturalisasi Kevin Diks (FC Copenhagen) yang belum diproses PSSI pada awal Desember 2023 lalu.
"Belum (saat ditanya proses naturalisasi Kevin Diks -red)," ujar Erick Thohir melalui postingan reels Instagram, Sabtu (16/12/2023).
"Tapi mudah-mudahan Ragnar Oratmangoen," lanjut Ketum PSSI tersebut.
"Dia pemain sayap dan bisa bermain sebagai striker."
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)