Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Piala Asia 2023 Hari Ini Thailand vs Kyrgyzstan, Vietnam Jadi Rujukan Tim Gajah Perang

Semangat Vietnam lawan Jepang jadi rujukan Thailand untuk melawan Kyrgyzstan. Masatada Ishii bidik 3 poin di laga perdana Piala sia 2023.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Piala Asia 2023 Hari Ini Thailand vs Kyrgyzstan, Vietnam Jadi Rujukan Tim Gajah Perang
Instagram @changsuek
Selebrasi winger Thailand, #17 Suphanat Mueanta bersama rekan setimnya. Semangat Vietnam lawan Jepang jadi rujukan Thailand untuk melawan Kyrgyzstan. Masatada Ishii bidik 3 poin di laga perdana Piala sia 2023, Selasa (16/1/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Thailand bakal mengikuti Vietnam untuk hal semangat juang menghadapi laga pertama penyisihan grup Piala Asia 2023.

Pada Minggu (14/1) Vietnam sukses menyulitkan unggulan pertama di Piala Asia 2023, yakni Jepang.

Tim asuhan Philippe Troussier mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 atas Jepang dengan gaya permainan mereka yang ofensif dan memanfaatkan peluang dari serangan balik.

Namun akhirnya, Vietnam harus tunduk dari Jepang dengan skor akhir 4-2.

Gelandang Jepang #20 Takefusa Kubo berlari dengan bola melewati gelandang Vietnam #16 Nguyen Thai Son selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC 2023 Qatar antara Jepang dan Vietnam di Stadion Al-Thumama di Doha pada 14 Januari 2024.
Gelandang Jepang #20 Takefusa Kubo berlari dengan bola melewati gelandang Vietnam #16 Nguyen Thai Son selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC 2023 Qatar antara Jepang dan Vietnam di Stadion Al-Thumama di Doha pada 14 Januari 2024. (AFP/KARIM JAAFAR)

Gelandang Thailand, Jaroensak Wonggorn menilai rekan-rekannya memiliki tingkat profesionalitas yang tinggi terhadap negara.

Dia tak ragu memberikan penampilan terbaik layaknya Vietnam untuk bisa membuktikan tim ASEAN tidak hanya sebagai pelengkap di Piala Asia 2023.

"Thailand telah mempersiapkan diri dengan baik. Pertandingan pertama selalu sulit, tim Thailand tidak bisa meremehkan lawan mana pun, kami akan berusaha bermain dengan cara kami untuk memenangkan 3 poin pertama," ucap Jaroensak Wonggorn dikutip dari The Thao 247.

Berita Rekomendasi

Menurutnya, sejauh ini dari pertandingan yang telah berlangsung setiap tim menampilkan keinginan untuk menang, rasa lapar untuk bisa meraih 3 poin dan berlomba melangkah sejauh mungkin.

"Kami menyaksikan pertandingan di Piala Asia ini dan melihat setiap tim sangat lapar," bebernya.

"Sama seperti Vietnam, mereka sudah menunjukkan kekuatan juangnya, kami juga pejuang."

"Jadi saya pikir Thailand pasti akan melakukan yang terbaik," tambahnya.

Baca juga: Tiru Langkah dari Vietnam, Pelatih Thailand Ingin Kejutkan Piala Asia 2024

Senada dengan Jaroensak Wonggorn, pelatih Thailand Masatada Ishii mengingatkan anak asuhnya untuk berjuang di lapangan dengan memberikan penampilan yang terbaik.


Dua gol yang diciptakan oleh anak asuh Troussier merupakan kejutan menilik catatan apik Jepang sejak pertengahan tahun lalu yang belum terkalahkan, baik dalam laga persahabatan maupun pertandingan resmi.

"Pemain Thailand dinilai mempunyai kemampuan personal yang tinggi," beber Masatada Ishii.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas