Bangganya KMSK Deinze Melihat Marselino Ferdinan Nyekor di Piala Asia 2023
Klub Liga Belgia kasta kedua, KMSK Deinze turut berbangga setelah pemainnya, yakni Marselino Ferdinan mencetak gol di Piala Asia 2023.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Klub Liga Belgia kasta kedua, KMSK Deinze turut berbangga setelah pemainnya, yakni Marselino Ferdinan mencetak gol untuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Yap, Marselino Ferdinan berhasil mencetak satu gol untuk Timnas Indonesia pada laga perdananya di turnamen empat tahunan itu,
Meski begitu, satu gol Marselino itu tak mampu menyelamatkan Timnas Indonesia dari kekalahan.
Diketahui, Timnas Indonesia kalah telak dengan skor 3-1 atas Irak di Ahmed bin Ali Stadium, Senin (15/1/2024) malam WIB.
Kemenangan Irak sempat diwarnai kontroversi.
Pasalnya gol kedua yang dicetak oleh Osama Rashid diwarnai offiside. Mohanad Ali kedapatan offiside saat melakukan serangan sebelum gol terjadi.
Adapun proses terjadinya gol Marselino Ferdinan lahir setelah mendapat umpan dari Yakob Sayuri yang melakukan aksi ciamik dengan meliuk-liuk melewati pemain Irak.
Menanggapi gol itu, KMSK Deinze turut berbangga.
"Marselino mencetak gol di laga pembuka Piala Asia AFC melawan Irak. Membuat negaranya dan kami bangga," tulis keterangan klub KMSK Deinze melalui Instagram.
Baca juga: Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia dan Vietnam Kompak Turun Satu Tangga
Di sisi lain, Marselino juga turut menyesalkan tak mampu mengantarkan Timnas Indonesia meraih kemenangan.
"Kami maksimalkan semuanya, kami semua berjuang demi bangsa," kata Marselino Ferdinan di Instagram Timnas Indonesia.
Marselino juga turut menyoroti gol kontroversi dari Irak.
"Tapi sangat disayangkan juga pertandingan pertama ini kami kurang beruntung. Ada beberapa kontroversi," ujarnya.
Lebih lanjut, Marselino turut mengapresiasi kinerja rekan setimnya.