Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sikap Pemain Jepang pada Pratama Arhan di Piala Asia Jadi Sorotan, Ritsu Doan Tuai Sanjungan

Sikap pemain Jepang pada Pratama Arhan di Piala Asia jadi sorotan, Ritsu Doan tuai sanjungan cerminkan sopannya warga Negeri Sakura

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Sikap Pemain Jepang pada Pratama Arhan di Piala Asia Jadi Sorotan, Ritsu Doan Tuai Sanjungan
Giuseppe CACACE / AFP
Bek Indonesia #12 Pratama Arhan berebut bola melawan gelandang Jepang #20 Takefusa Kubo pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024. 

"Kami orang Jepang, dan kami tidak meninggalkan sampah, terlebih kamu sangat menghormati tempat ini," terang seorang wanita Jepang.

Al Farooq juga menanyakan, apakah mereka melakukan itu untuk sebuah konten.

Namun ada satu penggemar yang menegaskan jika tak ada kamera di balik aksi mereka.

Selain sampah, para suporter Jepang tersebut juga mengumpulkan bendera yang jatuh di stadion.

Mereka merasa, bendera adalah suatu hal yang harusnya dihormati.

Postingan tersebut viral dan mendapat reaksi positif bagi warganet.

Budaya Arhan Trending Pasca-Laga Timnas Indonesia

Pratama Arhan menjadi pemain yang kerap disorot oleh warganet.

Berita Rekomendasi

Setelah menikahi selebgram Zize, Arhan memang menjadi idola baru.

Terlebih ketika Arhan mengeluarkan senjata andalannya, lemparan ke dalam yang berbuah gol. Pasti pemain asal Blora tersebut jadi buah bibir.

Termasuk kala kontra Jepang. Aksi TrowIn Arhan menjadikan namanya mejeng di trending media sosial.

Pantauan Tribunnews pada Kamis (25/1/2024) pagi, Arhan menempati peringkat satu trending X dengan lebih dari 17 ribu cuitan.

Bek Indonesia #12 Pratama Arhan menandai gelandang Jepang #06 Wataru Endo selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024.
Bek Indonesia #12 Pratama Arhan menandai gelandang Jepang #06 Wataru Endo selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024. (HECTOR RETAMAL / AFP)

Tingginya cuitan nama Pratama Arhan tak terlepas dari aksinya saat menginspirasi gol balasan Timnas Indonesia melawan Jepang.

Tepat pada menit 91, lemparan jauh ala Pratama Arhan mampu menciptakan peluang berbahaya bagi Timnas Indonesia untuk menipiskan skor.

Benar saja, bola muntah dari lemparan khas Pratama Arhan akhirnya mampu dimanfaatkan Sandy Walsh untuk menjebol jala gawang Jepang.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas