3 Pemain Australia yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia di 16 Besar Piala Asia 2023
Tiga pemain Australia yang wajib diwaspadai Timnas Indonesia yakni Jackson Irvine, Harry Souttar dan Mathew Ryan.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Alasan Souttar perlu diwaspadai karena berhasil membuat tembok kokoh di lini pertahanan Australia.
Ia selalu bermain penuh 90 menit ketika Australia mengumpulkan 2 kemenangan dan 1 imbang.
Mengenai 3 penampilan Harry Souttar, laman statistik Sofascore memberikan rating 7,8 (vs India), 7,6 (vs Suriah) dan 7,0 (Uzbekistan).
Adapun segi kedisplinan, Harry Souttar cuma sekali mendapat kartu kuning di laga terakhir melawan Uzbekistan.
Menarik dinantikan bagaimana peran 3 pemain Australia di atas ketika bertemu Timnas Indonesia.
Jika membandingkan dengan Timnas Indonesia, market value pasukan Shin Tae-yong dengan Australia bagai bumi dan langit.
Menurut rangkuman Goal sebelum dimulainya Piala Asia 2023, Australia menempati posisi 4 dalam market value tertinggi dengan rincian 41 juta Euro, atau sekitar Rp703 miliar.
Australia kalah dari Iran (51 juta Euro) yang menempati posisi 3, Korea Selatan (193 juta Euro) dan Jepang (316 juta Euro).
Sementara Timnas Indonesia menempati peringkat 15 market value tertinggi dari 24 kontestan.
Total market value Timnas Indonesia saat ini adalah 8,9 juta Euro, sekitar Rp152 miliar.
Sandy Walsh memegang predikat termahal Timnas Indonesia dengan market value 1,5 juta Euro, sekitar Rp25 miliar.
Daftar Pemain Australia di Piala Asia 2023
Kiper
1 - Mathew Ryan - AZ Alkmaar (4 juta Euro)
12 - Lawrence Thomas - Western Sydney Wanderers (500 ribu Euro)