Kemarahan Mikel Arteta Disebut Bakal Tinggalkan Arsenal di Akhir Musim: Jalan Masih Panjang
Mikel Arteta kesal dan marah atas pemberitaan yang menyebutkan dirinya bakal berhenti menjadi pelatih Arsenal di akhir musim.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Bobby Wiratama
Satu Piala FA (2019-20) dan dua Community Shield (2020 dan 2023) adalah tiga gelar yang diraih dalam beberapa musim terakhir.
Arteta juga membawa Arsenal kembali ke papan atas Liga Inggris dan memperjuangkan gelar Liga Champions.
Di awal musim, Arsenal menjadi kandidat kuat untuk meraih gelar Liga Inggris musim ini. Namun memang situasi saat ini sedikit meredup.
Baca juga: Fans Arsenal Marah Karena Akun Resmi Liga Premier Ungkap Taktik Mikel Arteta
The Gunners berada di urutan ketiga, lima poin di belakang pemimpin klasemen Liverpool yang mengoleksi 48 poin.
Dikatakannya, jika kondisi tidak baik, ia akan melakukan pembicaraan terlebih dulu dengan dewan direksi.
“Segala sesuatunya terjadi secara alami. Ketika waktunya tepat, kami akan melakukan diskusi [kontrak] dan mencari cara terbaik untuk menghadapinya."
"Saya berhati-hati ketika saya berbicara di depan umum tentang hal-hal pribadi saya. Saya rasa tidak ada orang yang pantas mendengarnya dalam berita seperti itu. Saya selalu jujur dan mengatakan sebaliknya. Saya sangat bahagia dengan keberadaan saya sekarang," kata dia.
Arsenal dijadwalkan akan meloni duel di pekan 22 Liga Inggris dengan melawan Nottingham Forest pada Rabu (31/1/2024) pukul 02.30 WIB.
(Tribunnews.com/Tio)