Prediksi Skor Tottenham Hotspur vs Brighton di Liga Inggris, Ujian Konsistensi Spurs
Prediksi skor Tottenham Hotspur vs Brighton & Hove Albion dalam lanjutan pekan ke-24 Liga Inggris 2023-2024, ujian konsistensi Spurs.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Sportsmole: Tottenham 2-1 Brighton
Sportskeeda: Tottenham 3-2 Brighton
Thehardtackle: Tottenham 2-1 Brighton
Statistik Kunci
- Tottenham telah mencetak setidaknya dua gol dalam delapan pertandingan terakhir mereka di Liga Inggris.
- Tottenham telah memenangkan delapan dari sembilan pertandingan kandang terakhir mereka melawan Brighton di semua kompetisi.
- Brighton tidak pernah menang dalam lima laga tandang terakhirnya di Liga Inggris.
- Brighton gagal mencetak gol dalam dua laga tandang terakhirnya di Liga Inggris.
Kondisi Tim
Dengan tersingkirnya Korea Selatan dan Mali, Spurs akan mendapatkan amunisi baru dengan kembalinya Son Heung-min dan Yves Bissouma.
Sementara pemain dari Spurs yang akan absen ialah Giovani Lo Celso dan Manor Solomon.
Di sisi lain, Brighton juga menyambut pemainnya yakni Kaoru Mitoma setelah Jepang tersingkir di Piala Asia 2023.
Namun Brighton masih tanpa Simon Adingra yang masih mengawal Pantai Gading hingga di final Piala Afrika.
Adapun pemain Brighton yang cedera ialah Julio Enciso, Solly March, Joel Veltman dan James Milner.
Prediksi Susunan Pemain
- Tottenham Hotspur (4-2-3-1)
Vicario; Porro, Romero, Van de Ven, Udogie; Sarr, Hojbjerg; Kulusevski, Maddison, Son; Richarlison.
Pelatih: Ange Postecoglou.
- Brighton & Hove Albion (3-4-2-1)
Verbruggen; Van Hecke, Igor, Dunk; Hinshelwood, Gross, Gilmour, Lamptey; Buonanotte, Pedro; Ferguson.
Pelatih: Roberto De Zerbi.
Head to Head
- 29-12-2023: Brighton 4-2 Tottenham (Liga Inggris)
- 08-04-2023: Tottenham 2-1 Brighton (Liga Inggris)
- 08-10-2022: Brighton 0-1 Tottenham (Liga Inggris)
- 16-04-2022: Tottenham 0-1 Brighton (Liga Inggris)
- 17-03-2022: Brighton 0-2 Tottenham (Liga Inggris)
(Tribunnews.com/Ali)