Pujian Ronaldo untuk Rekan-rekannya di Al Nassr, Lama Tak Main Jadi Sedikit Kagok
Cristiano Ronaldo memuji semangat rekan-rekannya di Al Nassr setelah meraih kemenangan melawan Al Feiha, Kamis (15/2/2024).
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Dwi Setiawan
Tahun lalu, Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak dengan lesatan 54 golnya, didapat saat bermain bersama Al Nassr dan juga Timnas Portugal.
Pemain berusia 39 tahun ini mengaku ingin mengulangi pencapaiannya di tahun lalu.
"Secara pribadi, saya ingin mengulangi dan menyelesaikan apa yang terjadi tahun lalu dengan awal yang baik."
"Saya tahu bahwa lima bulan ke depan akan ada banyak pertandingan."
"Itu akan menjadi bulan-bulan yang sulit, dan akan ada akan menjadi pertandingan yang menentukan, namun kami dapat mencapai tujuan kami pada akhirnya musim," kata Ronaldo.
Kemenangan 0-1 melawan Al Feiha membuat satu kaki Al Nassr kini menapaki babak perempat final Liga Champions Asia.
Hasil imbang di leg kedua sudah cukup untuk membawa Ronaldo cs melangkah lebih jauh di panggung Asia.
(Tribunnews.com/Tio)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.