Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Erling Haaland Flop Mubazir Peluang saat Lawan Chelsea, Guardiola Pasang Badan

Penampilan Erling Haaland yang flop saat melawan Chelsea mendapat pembelaan dari Pep Guardiola.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Erling Haaland Flop Mubazir Peluang saat Lawan Chelsea, Guardiola Pasang Badan
Instagram @mancity
Aksi penyerang Manchester City, Erling Haaland saat melawan Chelsea pada pekan ke-25 Liga Inggris, Minggu (18/2/2024) dini hari WIB. Erling Haaland tak bisa mencetak gol meski mendapatkan banyak peluang. 

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan Erling Haaland yang flop saat melawan Chelsea mendapat pembelaan dari Pep Guardiola.

Haaland gagal bersinar saat tampil full time di laga Manchester City vs Chelsea di pekan 25 Liga Inggris, Minggu (18/2/2024).

Dalam duel yang berakhir 1-1 itu, Man City tertinggal lebih dulu lewat gol Raheem Sterling di menit 42'.

Beruntun sebelum laga berakhir Rodri mampu menyamakan skor pada menit 83'.

Salah satu yang paling disorot di laga itu adalah Erling Haaland yang tak bisa mencetak gol meski mendapatkan banyak peluang.

Menurut data Opta, Haaland melepaskan sembilan tembakan di laga itu dengan angka harapan gol sebesar 1,71 xG.

Ini merupakan statistik Haaland yang tertinggi tanpa mencetak gol dalam satu pertandingan untuk Manchester City di semua kompetisi.

Aksi penyerang Manchester City, Erling Haaland saat melawan Chelsea pada pekan ke-25 Liga Inggris, Minggu (18/2/2024) dini hari WIB.
Aksi penyerang Manchester City, Erling Haaland saat melawan Chelsea pada pekan ke-25 Liga Inggris, Minggu (18/2/2024) dini hari WIB. (Instagram @mancity)
Berita Rekomendasi

Beberapa momen penting yang terjadi di laga itu yakni saat umpan silang yang diberikan Kevin de Bruyne saat tertinggal 1-0 di akhir pertandingan.

Haaland berada tepat di depan gawang saat menyambutnya, namun bola terbang sangat melebar.

Pemain Norwegia itu juga meleset dari sasaran saat mendapat peluang emas lainnya dari umpan silang Phil Foden, tendangan volinya melebar.

Setelah laga selesai, Haaland terlihat lesu menyesali banyaknya peluang yang tak bisa dikonversi menjadi gol.

Bahkan ia sempat emosi dengan mengalihkan kamera ketika menyorot wajahnya do akhir laga.

Meski gagal mencetak gol dari sekian banyak peluang, namun pelatih Manchester City Pep Guardiola menilak untuk menyalahkan sang striker.

Guardiola pasang badan untuk Haaland dengan justru memberinya sebuah pujian atas statistik yang didapat.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Haaland Lagi Mandul, Manchester City Susah Payah Imbangi Chelsea 1-1

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
15
11
3
1
31
13
18
36
2
Chelsea
16
10
4
2
37
19
18
34
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Aston Villa
17
8
4
5
26
26
0
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas