Real Madrid Gendong Nasib Wakil Spanyol di Liga Champions, Bukti Terujinya DNA Los Blancos
Real Madrid kembali harus menjadi penyelamat nasib klub Spanyol di babak 16 besar Liga Champions, DNA Juara milik Los Blancos terbukti lagi.
Penulis: Dwi Setiawan
Real Madrid sukses menumbangkan semua lawannya baik laga tandang dan kandang.
Napoli, Union Berlin dan Braga tak bisa berbuat banyak saat mereka dikalahkan raja Liga Champions.
Torehan 18 poin akhirnya menjadi bukti sempurna kelolosan Real Madrid ke fase 16 besar.
Dan kemenangan itu akhirnya kembali berlanjut setelah Real Madrid menang tipis atas RB Leipzig pada leg pertama.
Melihat tren positif dan sempurna Real Madrid di ajang Liga Champions musim ini, meski ditinggal Karim Benzema.
Hal itu makin membuktikan bahwa DNA juara Eropa layak disematkan kepada tim Los Blancos.
Real Madrid Gendong Nasib Spanyol, 3 Klub Lainnya Gagal Menang
Dikala Real Madrid mampu meraup kemenangan berharga di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Nasib apes justru dialami tiga wakil Spanyol lainnya yang juga berlaga pada babak yang sama.
Atletico Madrid dan Real Sociedad menjadi dua wakil Spanyol yang dipaksa pulang dengan kekalahan.
Atletico Madrid kalah satu gol tanpa balas saat bertandang ke markas Inter Milan selaku finalis musim lalu.
Sedangkan, Real Sociedad tak berdaya saat dipecundangi PSG dengan skor 2-0 di markas Les Parisiens.
Lalu, Barcelona juga hanya mampu bermain imbang 1-1 saja saat melakoni laga tandang ke Napoli.
Melihat hasil diatas, Real Madrid seakan menjadi penyelamat wajah sepak bola Spanyol di leg pertama 16 besar Liga Champions.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)