Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Klasemen Liga Inggris Berubah Lagi Gegara Everton, Zona Degradasi Kian Mendebarkan

Klasemen Liga Inggris musim 2023/2024 kembali berubah gegara ulah Everton.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Klasemen Liga Inggris Berubah Lagi Gegara Everton, Zona Degradasi Kian Mendebarkan
OLI SCARFF / AFP
Bek Everton Inggris #05 Michael Keane merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol kedua mereka selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Burnley vs Everton di Turf Moor di Burnley, barat laut Inggris pada 16 Desember 2023. 

Pihak Liga Inggris secara resmi mengumumkan pengurangan poin yang dijatuhkan kepada Everton yang awalnya 10 poin dirubah menjadi 6 poin saja.

Keputusan tersebut secara tidak langsung membuat Everton keluar dari zona merah.

Everton yang awalnya berada di zona merah lantaran hanya mampu mengoleksi 21 poin.

Kini berhak mengumpulkan 25 poin setelah pernyataan pengurangan poin Everton dikurangi.

Dengan koleksi 25 poin, Everton berhak naik dari posisi 18 ke urutan 15 di tangga klasemen.

The Toffees melewati posisi Luton Town, Nottingham Forest dan Brentford yang berada diatasnya.

Kini, dengan posisi anyarnya tersebut, Everton seharusnya punya motivasi berlipat.

Berita Rekomendasi

Termasuk motivasi untuk bisa kembali ke performa terbaiknya dan memperbaiki posisi di klasemen.

Naiknya posisi Everton otomatis membuat persaingan zona degradasi makin sengit.

Posisi tiga terbawah klasemen kini berubah ditempati oleh tiga promosi musim ini.

Di posisi paling bawah, Sheffield United harus rela menjadi juru kunci klasemen dengan 13 poin.

Jumlah poin Sheffield United sama dengan Burnley yang berada di posisi ke-19.

Dengan menyisakan 12 laga sisa, hanya keajaiban yang akan menyelamatkan Sheffield United dan Burnley keluar dari zona merah.

Lalu, untuk posisi 18 ditempati Luton Town dengan raihan 20 poin, terpaut 4 angka dari Nottingham yang menempati batas aman zona merah.

Peluang Luton Town keluar zona merah masih memungkinkan ketimbang dua klub promosi lainnya.

Apalagi performa Luton Town kerapkali mengejutkan, alhasil ada peluang bagi mereka untuk menyelamatkan nasibnya.

Syaratnya, Luton Town harus mampu kembali ke jalur kemenangan dan konsisten berada di jalur tersebut.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas