Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ambisi Pep Guardiola Pertahankan Juara Liga Inggris: Bersyukur Manchester City Punya Satu Laga Tunda

Pelatih Manchester City Pep Guardiola berambisi untuk mampu mempertahankan gelar juara Liga Inggris karena masih punya satu laga tunda.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Ambisi Pep Guardiola Pertahankan Juara Liga Inggris: Bersyukur Manchester City Punya Satu Laga Tunda
JUSTIN TALLIS / AFP
Reaksi manajer Manchester City asal Spanyol Pep Guardiola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Luton Town vs Manchester City di Kenilworth Road di Luton, utara London pada 10 Desember 2023. Pelatih Manchester City Pep Guardiola berambisi untuk mampu mempertahankan gelar juara Liga Inggris karena masih punya satu laga tunda. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester City Pep Guardiola berambisi untuk mampu mempertahankan gelar juara Liga Inggris.

Ya, Man City merupakan juara bertahan Liga Inggris setelah musim lalu finis di urutan pertama dengan mengoleksi 89 poin.

Musim ini, Man City kembali berpeluang menjuarai Liga Inggris 2023/2024.

Menariknya, Man City kembali berebut gelar dengan Arsenal, layaknya musim lalu.

Diketahui, Liga Inggris 2023/2024 telah menyelesaikan pekan ke-35, di mana Man City nangkring di urutan kedua dengan mengoleksi 79 poin, berselisih satu angka dari Arsenal yang berada di pucuk.

Meski demikian Man City masih menyisakan satu laga tunda.

Yang berarti, Man City total masih memiliki empat laga lagi di sisa pertandingan Liga Inggris musim ini, yakni melawan Wolves, Fulham, West Ham dan kontra Tottenham Hotspur.

Kegembiraan para pemain Manchester City usai mencetak gol di Liga Champions kontra Copenhagen pada Rabu (14/2/2024) dinihari WIB.
Kegembiraan para pemain Manchester City usai mencetak gol di Liga Champions kontra Copenhagen pada Rabu (14/2/2024) dinihari WIB. (Instagram Manchester City)
BERITA REKOMENDASI

Sedangkan untuk Arsenal hanya menyisakan tiga laga saja, melawan Bournemouth, Manchester United dan Everton.

Menanggapi hal itu, Pep Guardiola berharap anak asuhnya mampu meraih kemenangan dalam empat laga tersisa tersebut.

Menurutnya, kejadian kejar mengejar poin di akhir musim pernah ia alami dengan Liverpool pada musim 2021/2022.

Baca juga: Leicester City Resmi Promosi ke Liga Inggris, Klub Elkan Baggott OTW Menyusul

Ya, kala itu Man City hanya unggul satu poin dari Liverpool di akhir musim.

"Kami memperpanjang satu minggu lagi, itu ada di tangan kami. Hanya itu yang bisa kami lakukan."


“Ini mirip dengan apa yang terjadi di masa lalu dengan [perburuan gelar] dengan Liverpool," kata Guardiola dikutip dari laman Premier League.

"Jika kami bermain imbang, kami tidak akan memenangkan Liga Premier," tambahnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas