Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Shin Tae-yong Mengamuk, Teriak dan Bentak Wasit, Bingung Mau ke Mana Seusai Kartu Merah

Saat didatangi wasit, Shin Tae-yong terdengar berteriak dan membentak di depan wajah wasit utama, Letexier Francois yang sudah memiliki lisensi FIFA

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Shin Tae-yong Mengamuk, Teriak dan Bentak Wasit, Bingung Mau ke Mana Seusai Kartu Merah
tangkap layar
Ekspresi kekesalan Shin Tae-yong seusai mendapat kartu merah dari wasit dalam pertandingan play-off cabang olahraga sepak bola putra Olimpiade Paris 2024 di INF Clairefontaine, Paris, Prancis, Kamis (9/5/2024) malam WIB, Indonesia tertinggal lewat gol penalti pertama Guinea pada menit ke-29. () 

Penalti itu terjadi setelah Alfreandra Dewangga dianggap melakukan pelanggaran kepada pemain Guinea, Algassime Bah.

Bah sendiri yang maju sebagai eksekutor tendangan penalti ini.

Namun upaya Bah bisa ditepis oleh Ernando Ari.

Skor masih tetap 0-1 hingga menit ke-82.

Baca juga: Starting Line-up Timnas U23 Indonesia vs Guinea Perebutan Tiket Olimpiade, Eks Rekan Messi Starter

Jalannya Laga

Pada babak pertama ini, pasukan Shin Tae-yong masih nyaman dengan formasi andalannya 3-4-3.

Di lini depan, Rafael Struick masih menjadi andalan Shin Tae-yong demi menjebol gawang musuh yang ditopang oleh Witan dan Kelly.

BERITA TERKAIT

Sedangkan untuk Guinea tampil dengan formasi ideal 4-3-3.

Pada menit kedua, Guinea langsung menebar ancaman melalui Aguibou Camara.

Nahas, tendangan jarak Aguibou Camara masih melebar di atas mistar gawang Timnas Indonesia.

Muhammad Ferarri mendapatkan kartu kuning pertama pada laga ini karena melanggar keras pemain Guiea (7').

Berjalan sepuluh menit, Timnas Indonesia belum juga menciptakan peluang.

Skuad Garuda terlihat tampil pasif dan hanya menunggu serangan balik saat membangun serangan.

Pada menit ke-12, Ferarri tampil gemilang dengan memotong peluang Guinea.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas