Fiorentina Juara Conference League, 9 Wakil Italia Tampil di Kompetisi Eropa Musim 2024/2025
Final Conference League Europa mempertemukan Fiorentina vs Olympiacos pada Kamis (30/5). Jika La Viole menang, Torino akan tampil di Eropa musim depan
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Tim yang mereka hadapi memang bukan unggulan, Olympiacos musim ini silih berganti kepala pelatih sebeluma akhirnya dikomandoi oleh Jose Luis Mendilibar.
Dia adalah pelatih ketiga untuk Olympiacos pada musim ini.
Olympiacos memulai musim ini di Liga Eropa, namun tersisih dan harus menjalani play-off sebelum akhirnya masuk 16 besar Liga Konferensi Eropa.
Di babak gugur, Olympiacos mengalahkan tim kuat Fenerbache di babak perempat final, dan Aston Villa di babak semifinal dengan agregat 4-2.
Ini adalah final pertama bagi Olympiacos dan memiliki peluang sebagai tim Yunani untuk menjuarai final Eropa.
Terlebih laga final tersebut berlangsung kandang sang rival, AEK Athens.
"Ketika saya datang ke Olympiacos, saya tidak menyangka kami akan melangkah sejauh ini di Eropa," beber Mendilibar.
"Saya mengumpulkan informasti tentang tim. Namun, perlahan saya mulai percaya bahwa kami bisa tampil baik di liga dan di Eropa."
"Merupakan kebahagiaan besar untuk mencapai sejauh ini," jelasnya.
Olympiacos akan menjadi tim Yunani pertama yng berhasil menjuarai kompetisi Eropa jika berhasil mengalahkan Fiorentina di laga final nanti.
Sedangkan bagi Fiorentina menggendong asa Torino yang ingin turut serta berkompetisi di Eropa.
"Mari kita berharap Fiorentina memenangkan (Liga Konferensi Eropa) sehingga Torino bisa melaju ke Eropa," ucap pelatih Torino, Ivan Juric usai dikalahkan Atalanta pada laga pamungkas Liga Italia, dikutip dari Football Italia, Senin (27/5/2024).
(Tribunnews.com/Sina)