Pelatih Malaysia Menolak Resign Meski Gagal di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih asal Korea Selatan tetap akan mengabdi bagi Negeri Jiran, meskipun rong-rongan penuntutan pemecatan mewarnai perjalanannya.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
Namun setelah gagal lanjut, pupus juga tiket Timnas Malaysia ke sana.
Walhasil angan-angan tersebut merupakan hal yang ingin dicapai Kim Pan-gon bersama Timnas Malaysia dalam waktu mendatang.
"Tentu pada waktunya, saya ingin mengantarkan Malaysia ke Piala Asia secara berturut," ungkapnya.
Sebelumnya, rumor pemecatan telah membayangi Kim Pan-gon pada beberapa laga terakhir Timnas Malaysia.
Mulanya, tuntutan pemecatan ke Kim Pan-gon mencuat sejak penyisihan grup Maret 2024 lalu.
Di mana ketika itu langkah Timnas Malaysia makin kecil untuk lolos ke fase III setelah takluk dua kali atas Oman.
Bahkan saat itu, Presiden Federasi Malaysia (FAM) Datuk Haji Hamidin, sempat mendapat kabar Kim Pan-gon telah menulis surat pengunduran dirinya.
Namun setelah dikroscek ternyata hal tersebut tidak benar, dan merupakan tipu muslihat dari oknum-oknum internal FAM yang tak cocok dengan pelatih Kim Pan-gon.
"Saya pernah tanya ke dia 'kamu mau berhenti (mengundurkan diri) atau tidak?," ujar Hamidin dilansir melalui Superball (3/5/2024).
"Kemudian dia (Kim Pan-gon) menjawab: 'tidak pak'."
"Ada orang yang mencoba berbuat jahat, saya sedih."
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)