Persija Jakarta Targetkan 4 Besar ke Carlos Pena Pada Musim Perdana, Sama Seperti Thomas Doll
Manajemen Persija Jakarta telah memberi target kepada pelatih baru mereka, Carlos Pena.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Muhammad Barir
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manajemen Persija Jakarta telah memberi target kepada pelatih baru mereka, Carlos Pena.
Pelatih asal Spanyol itu diberi target untuk membawa Macan Kemayoran finis di peringkat empat besar di Liga 1 2024/25.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, dalam konferensi pers di Nirwana Park, Depok, Jawa Barat, Sabtu (29/6/2024).
"Jadi langsung saja ya targetnya adalah 4 besar," ungkap Ambono kepada awak media.
"Itu yang kami berikan ke dia (Carlos Pena)," sambungnya.
Target yang diberi oleh manajemen Persija itu serupa dengan yang diberikan kepada pelatih sebelumnya, Thomas Doll.
Pada musim perdananya, Thomas Doll diberi target masuk empat besar. Hasilnya, eks pelatih Borussia Dortmund itu berhasil finis di peringkat kedua.
Sayangnya, di musim kedua atau 2023/24, Thomas Doll gagal membawa Persija melaju ke babak championship.
Pada musim lalu, Riko Simanjuntak Cs harus puas menyelesaikan musim di peringkat kedelapan dengan catatan 12 kemenangan, 12 hasil imbang dan 10 kekalahan.
"Sama seperti waktu kami memberikan target pertama kali kepada Thomas Doll. Targetnya Targetnya 4 besar," ucap Ambono.
"Dia (Thomas Doll) achieved 2 besar, kami tidak mengada-ngada lah, empat besar," jelasnya.
Lebih lanjut, Carlos Pena yang saat ini dikontrak selama satu tahun berpeluang mendapatkan perpanjangan kontrak.
Perpanjangan kontrak tersebut akan diberikan jika pelatih asal Spanyol itu sukses melampaui target manajemen.
"Tapi kalau misalnya juara itu ada kondisi-kondisi lain yang kami bisa bicarakan," ungkap Ambono.
==========================
Carlos Pena Sang Matador Baru Macan Kemayoran, Siap Temukan Potensi Terbaik Pemain
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta tampaknya akan menjadi tim yang 'baru' di Liga 1 2024/25.
Di bawah asuhan Carlos Pena, sepeninggalan Thomas Doll, klub berjuluk Macan Kemayoran itu diprediksi tetap diperkuat pemain lamanya.
Namun, Carlos Pena, mengaku siap menerapkan filosofi sepak bolanya.
Pelatih asal Negeri Matador itu mengaku tidak memiliki taktik yang melekat sebagai pelatih.
Carlos Pena menegaskan jika dia lebih tertarik untuk menggali potensi terbaik oleh para pemainnya.
"Tentang filosofi saya, saya mencoba mengeluarkan yang terbaik dari pemain saya," ujar sang Matador, dalam konferensi pers di Nirwana Park, Depok, Jawa Barat, Sabtu (29/6/2024).
"Saya tidak begitu 'lekat' dengan formasi, saya tidak dekat ke gaya permainan, karena saya di sini untuk mendapatkan yang terbaik dari para pemain saya," tegas Carlos Pena.
Pelatih berusia 40 tahun itu mengatakan jika dia akan berdiskusi dengan tim kepelatihan untuk menentukan tim terbaiknya.
Carlos Pena pun mengatakan tidak menutup kemungkinan dirinya akan mendatangkan pemain baru untuk mengisi pos-pos yang dibutuhkan.
"Jadi saya akan mulai bekerja dan saya di sini untuk mendapatkan yang terbaik dari para pemain," ucap Carlos Pena.
"Saya akan berdiskusi dengan manajemen, jika kami perlu melakukan perubahan, jika kami perlu untuk merekrut pemain," jelasnya.
Lebih lanjut, eks pelatih klub India, FC Goa, itu mengaku akan membangun tim yang kuat untuk mengarungi Liga 1 2024/25.
Tak hanya itu, Carlos Pena, pun menegaskan akan membawa mentalitas pemenang ke tim kesayangan Jakmania itu.
"Kita lihat saja nanti dan saya ingin menciptakan tim yang kuat dan mentalitas pemenang untuk membuat bangga pendukung kami," tegas Carlos Pena.
Persija Jakarta Beri Target 4 Besar Pada Musim Perdana
Manajemen Persija Jakarta telah memberi target kepada pelatih baru mereka, Carlos Pena.
Pelatih asal Spanyol itu diberi target untuk membawa Macan Kemayoran finis di peringkat empat besar di Liga 1 2024/25.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, dalam konferensi pers di Nirwana Park, Depok, Jawa Barat, Sabtu (29/6/2024).
"Jadi langsung saja ya targetnya adalah 4 besar," ungkap Ambono kepada awak media.
"Itu yang kami berikan ke dia (Carlos Pena)," sambungnya.
Target yang diberi oleh manajemen Persija itu serupa dengan yang diberikan kepada pelatih sebelumnya, Thomas Doll.
Pada musim perdananya, Thomas Doll diberi target masuk empat besar. Hasilnya, eks pelatih Borussia Dortmund itu berhasil finis di peringkat kedua.
Sayangnya, di musim kedua atau 2023/24, Thomas Doll gagal membawa Persija melaju ke babak championship.
Pada musim lalu, Riko Simanjuntak Cs harus puas menyelesaikan musim di peringkat kedelapan dengan catatan 12 kemenangan, 12 hasil imbang dan 10 kekalahan.
"Sama seperti waktu kami memberikan target pertama kali kepada Thomas Doll. Targetnya Targetnya 4 besar," ucap Ambono.
"Dia (Thomas Doll) achieved 2 besar, kami tidak mengada-ngada lah, empat besar," jelasnya.
Lebih lanjut, Carlos Pena yang saat ini dikontrak selama satu tahun berpeluang mendapatkan perpanjangan kontrak.
Perpanjangan kontrak tersebut akan diberikan jika pelatih asal Spanyol itu sukses melampaui target manajemen.
"Tapi kalau misalnya juara itu ada kondisi-kondisi lain yang kami bisa bicarakan," ungkap Ambono.