Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Inter Miami Tak Lagi Bergantung pada Messi, Tata Martino Puji Kerja Keras Jordi Alba Cs

Pelatih Inter Miami Gerardo Tata Martino memuji skuadnya setelah menang melawan Charlotte, Kamis (4/7/2024).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Inter Miami Tak Lagi Bergantung pada Messi, Tata Martino Puji Kerja Keras Jordi Alba Cs
Instagram Inter Miami
Pemain Inter Miami Robert Taylor dan Leonardo Campana melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam pertandingan Major League Soccer / MLS 2023/2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Inter Miami Gerardo Tata Martino memuji skuadnya setelah menang melawan Charlotte di ajang Major League Soccer (MLS), Kamis (4/7/2024).

Inter Miami kembali meraih kemenangan saat ditinggal Lionel Messi yang sedang tampil di Copa America 2024.

Inter Miami menang dengan skor 2-1 dalam lawatannya ke markas Charlotte di Bank of America Stadium.

Gol dari Robert Taylor di menit 30 memanfaatkan assist Jordi Alba memberi keunggulan bagi tim asuhan Tata Martino sebelum disamakan jelang babak turun minum oleh Patrick Agyemang (41').

Pelatih Inter Miami asal Argentina Gerardo Martino menyaksikan penyerang Inter Miami asal Argentina #10 Lionel Messi (2kanan) dan gelandang Spanyol #05 Sergio Busquets (kanan) duduk di bangku cadangan selama pertandingan Major League Soccer 2023 antara Inter Miami dan New York Red Bulls di Arena Red Bull di Harrison, New Jersey, 26 Agustus 2023.
Pelatih Inter Miami asal Argentina Gerardo Martino menyaksikan penyerang Inter Miami asal Argentina #10 Lionel Messi (2kanan) dan gelandang Spanyol #05 Sergio Busquets (kanan) duduk di bangku cadangan selama pertandingan Major League Soccer 2023 antara Inter Miami dan New York Red Bulls di Arena Red Bull di Harrison, New Jersey, 26 Agustus 2023. (KENA BETANCUR / AFP)

Saat laga hampir selesai, Benyamin Cremaschi mencetak gol untuk memberi kemenangan bagi The Herons, julukan Inter Miami.

Kemenangan ini adalah yang keempat secara beruntun. Semua dilalui tanpa kehadiran Lionel Messi dan juga Luis Suarez.

Keduanya sedang memperkuat negaranya yang tampil di Copa America 2024 hingga pertengahan Juli mendatang.

Baca juga: Serba Salah Menanti Lionel Messi, Argentina Terancam Kandas di Copa America 2024

Berita Rekomendasi

Meski ditinggal Messi dan Suarez, namun nyatanya Inter Miami mampu tampil konsisten dengan meraih kemenangan.

Sebelumnya,  Inter Miami juga menang saat melawan Philadelphia pada 16 Juni lalu dengan skor 1-2.

Lalu Inter Miami menang saat menjamu Columbus pada 20 Juni lalu, juga dengan skor 1-2, dan Nashville 2-1.

Absennya Messi justru membuat tim Tata Martino seolah tak bergantung lagi dengan kehadirannya.

Peran Messi mampu diisi oleh pemain lain. Hal ini jelas akan menguntungkan Inter Miami karena serangan bisa lebih berfariasi lagi tak mengandalkan Messi seorang.

Pelatih Inter Miami, Gerardo Tata Martino mengakui tak mudah untuk mendapatkan kemenangan.

Kemenangan yang didapat timnya adalah buah penampilan solid dan bekerja keras dari para pemain.

Baca juga: Ronaldo dan Messi Berbagi Nasib, Sama-sama Gagal Cetak Gol di Fase Grup Euro dan Copa America 2024

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas