Sepak Bola Putra di Olimpiade Paris Tanpa Brasil, Tim yang Menjadi Juara pada Dua Olimpiade Terakhir
Brasil adalah negara yang dikenal dengan tim yang memiliki nama besar di cabang sepak bola putra. Juara bertahan dalam dua kali olimpiade terakhir.
Penulis: Muhammad Barir
Olimpiade Paris Tanpa Brasil, Tim yang Menjadi Juara Dua Olimpiade Terakhir di Sepak Bola Putra
TRIBUNNEWS.COM- Brasil adalah negara yang dikenal dengan tim yang memiliki nama besar di cabang sepak bola putra.
Brasil adalah juara bertahan dalam dua kali olimpiade terakhir secara berturut-turut.
Namun di olimpiade kali ini, Brasil tidak lolos kualifikasi.
Brasil adalah tim juara Olimpiade dua sesi terakhir, namun pada kualifikasi 2024 ini, Brasil kalah dari Argentina sehingga mereka tidak tampil pada edisi kali ini.
Negara peserta terdiri dari Argentina, Amerika Serikat, Guinea, Republik Dominika, Irak, Israel, Mali, Maroko, Mesir, Paraguay, Prancis, Spanyol, Ukraina, Selandia Baru, Uzbekistan, Jepang.
Pembagian grup sudah ditentukan di mana di Grup A terdiri dari tuan rumah Prancis, AS, Guinea, Selandia Baru.
Di Grup B ada Argentina, Maroko, Irak, Ukraina.
Sedangkan di grup C bersaing Uzbekistan, Spanyol, Mesir, Republik Dominika.
Dan di Grup D akan diikuti Jepang, Paraguay, Mali, Israel.
Dalam format Olimpiade Paris 2024, ada 16 tim akan dibagi ke dalam empat grup yang terdiri dari empat tim.
Dua tim teratas dari setiap grup akan lolos ke fase gugur.
Setelah itu, perempat-final, semi-final, perebutan tempat ketiga dan final.
10 Juara Olimpiade Terakhir
#Olimpiade Paris 2024
Halaman ini menampilkan tulisan khusus dengan topik Olimpiade Paris 2024, dapatkan update perkembangan seputar Olimpiade di TribunNews.