Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jelang Lawan PSBS Biak, Carlos Pena Pakai Jeda Internasional untuk Tingkatkan Fisik Pemain Persija

Jeda internasional atau FIFA Matchday akan berlangsung 2-10 September mendatang. Praktis, dalam periode tersebut Liga 1 akan berhenti sejenak.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom

Jelang Lawan PSBS Biak, Carlos Pena Pakai Jeda Internasional untuk Tingkatkan Fisik Pemain Persija

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kompetisi sepakbola Indonesia, Liga 1 2024/25, memasuki jeda internasional di.

Jeda internasional atau FIFA Matchday akan berlangsung 2-10 September mendatang. Praktis, dalam periode tersebut Liga 1 akan berhenti sejenak.

Melihat situasi ini, Pelatih Persija, Carlos Pena, mengatakan jika dia akan memanfaatkan waktu ini sebaik mungkin.

Pelatih asal Spanyol itu ingin memaksimalkan kondisi fisik para pemainnya.

Dalam tiga laga yang telah dilakoni, memang ada beberapa pemain yang belum dipercaya tampil karena alasan kebugaran.

Berita Rekomendasi

Satu diantara pemain tersebut adalah bek asing Macan Kemayoran, Pedro Dias.

"Kami masih punya banyak pemain yang harus mempersiapkan sebaik mungkin kebugaran mereka,” kata Carlos Pena, dalam keterangan tertulis Persija.

"Jadi, ini akan jadi waktu yang baik untuk dimanfaatkan semua pemain," paparnya.

Sementara itu, saat ini para pemain klub  berjuluk Macan Kemayoran itu sedang diliburkan dari latihan rutin.

Firza Andika Cs. akan kembali berlatih di Persija Training Ground, Bojongsari, Jumat (30/8/2024) sore.

Kendati demikian, bukan berarti para pemain mendapatkan waktu leha-hela sebelum tanggal tersebut.

Tim pelatih Macan Kemayoran pun dikabarkan telah menyiapkan program latihan mandiri untuk dijalankan oleh para pemain.

Sebagai catatan, setelah jeda internasional, Persija akan menghadapi PSBS Biak di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (12/9/2024), pukul 19.00 WIB.

Duel ini menjadi laga yang penting bagi kedua tim.

Persija tentu tidak ingin tren positifnya tercoreng. Sementara itu, Badai Pasifik - julukan PSBS, berambisi untuk mendapatkan kemenangan perdana.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas