Prediksi Skor Real Madrid vs Stuttgart Liga Champions: Punya DNA Eropa, Los Blancos Sulit Dijegal
Prediksi skor Real Madrid vs Vfb Stuttgart pada pekan perdana Liga Champions malam ini, Rabu (18/9/2024) dini hari WIB.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
Tercatat, Stuttgart baru menelan 1 kali kekalahan di musim ini.
Stuttgart pun juga selalu mampu mencetak sertidaknya 3 gol pada 3 partai terakhir.
Diketahui, musim ini merupakan pertama kalinya Stuttgart kembali bermain di Liga Champions.
Terakhir kali mereka bermain di kompetisi itu adalah pada musim 2009-2010, kala itu mereka tersingkir di babak 16 besar.
Bahkan musim 2024-2025 menjadi pertama kalinya Stuttgart kembali bermain di kompetisi antarklub Eropa setelah absen dalam 10 musim.
Terakhir kali mereka main di kompetisi binaan UEFA adalah di musim 2013-2014 yakni di ajang Liga Eropa.
Menarik dinantikan, mampukah Stuttgart memberi perlawan sengit saat bertandang ke markas Real Madrid dini hari nanti.
Prediksi Skor
Sports Mole: Real Madrid 3-1 Stuttgart
Sportskeeda: Real Madrid 2-1 Stuttgart
The Hard Tackle: Real Madrid 4-0 Stuttgart
Prediksi Susunan Pemain
- Real Madrid (4-3-3)
Thibaut Courtois (GK); Dani Carvajal, Eder Militao, Antonio Rüdiger, Ferland Mendy; Federico Valverde, Luka Modric, Arda Guler; Vinícius Júnior, Rodrygo, Kylian Mbappe.
Pelatih: Carlo Ancelotti
- Stuttgart (4-4-2)
Alexander Nubel (GK); Josha Vagnoman, Dan-Axel Zagadou, Jeff Chabot, Maximilian Mittelstadt; Angelo Stiller, Atakan Karazor, Fabian Rieder, Jamie Leweling; Deniz Undav, Ermedin Demirovic.
Pelatih: Sebastian Hoeness