Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Champions Liverpool vs Bologna, The Reds Menang 2-0, Mo Salah Cetak Sejarah Baru

Hasil Liga Champions matchday 2, Liverpool sukses mengamankan 3 poin ketika menjamu Bologna di Anfield Stadium, Kamis (3/10/2024) dini hari WIB.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Liga Champions Liverpool vs Bologna, The Reds Menang 2-0, Mo Salah Cetak Sejarah Baru
Paul ELLIS / AFP
Gelandang Liverpool asal Argentina #10 Alexis Mac Allister (2R) merayakan gol pembuka dalam pertandingan sepak bola tahap Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Bologna di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 2 Oktober 2024. (Foto oleh Paul ELLIS / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Champions matchday 2, Liverpool sukses mengamankan 3 poin ketika menjamu Bologna di Anfield Stadium, Kamis (3/10/2024) dini hari WIB.

Tim asuhan Arne Slot menang 2-0 atas skuad Vincenzo Italiano berkat gol Mac Allister (11') dan Mohamed Salah (75').

Satu gol yang dicetak oleh Mohamed Salah mengantarkan namanya ke catatan sejarah baru.

Pemain asal Mesir itu tercatat sebagai pemain Liverpool pertama yang mencetak gol kandang dalam lima pertandingan berturut-turut di ajang Liga Champions.

Hasil ini membuat Liverpool naik ke peringkat 5 klasemen Liga Champions, sementara Bologna berada di urutan ke-27.

Gelandang Liverpool asal Argentina #10 Alexis Mac Allister (2R) merayakan gol pembuka dalam pertandingan sepak bola tahap Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Bologna di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 2 Oktober 2024. (Foto oleh Paul ELLIS / AFP)
Gelandang Liverpool asal Argentina #10 Alexis Mac Allister (2R) merayakan gol pembuka dalam pertandingan sepak bola tahap Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Bologna di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 2 Oktober 2024. (Foto oleh Paul ELLIS / AFP) (Paul ELLIS / AFP)

Jalannya Pertandingan

Liverpool mengambil inisiatif serangan sejak peluit kick-off dibunyikan.

Percobaan pertama dari umpan Ryan Gravenberch masih bisa diblok oleh pemain bertahan Bologna.

Berita Rekomendasi

Begitu juga dengan umpan silang Alexander-Arnold ke kotak penalti, upaya itu masih bisa diredam.

Liverpool mendominasi permainan dalam lima menit awal babak pertama.

Pada menit ke-9, Bologna memberi kejutan lewat gol Thij Dallinga. Namun sayang gol tersebut dianulir karena offside.

Upaya Liverpool untuk membuka keunggulan lebih dulu membuahkan hasil pada menit 11.

Umpan silang Mohammed Salah ke tiang jauh disontek Mac Allister yang mampu meloloskan diri dari adangan pemain Bologna.

Skor 1-0 untuk Liverpool.

Lima menit berselang, Liverpool menambah satu gol lewat tendangan Darwin Nunez setelah mendapatkan umpan terobosan dari rekannya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas