Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kai Havertz Sah Jadi Striker Murni Setelah Cetak Gol Ke-5 dalam 9 Laga Saat Arsenal Menang atas PSG

Pemain internasional Jerman ini mencetak gol kelimanya dalam sembilan pertandingan untuk membantu the Gunners mengalahkan Paris St-Germain 2-0

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Kai Havertz Sah Jadi Striker Murni Setelah Cetak Gol Ke-5 dalam 9 Laga Saat Arsenal Menang atas PSG
Adrian Dennis / AFP
Gelandang Arsenal asal Jerman #29 Kai Havertz (kanan) merayakan gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA antara Arsenal dan Paris Saint-Germain (PSG) di Stadion Emirates di London utara pada 1 Oktober 2024. (Foto oleh Adrian Dennis / AFP) 

“Dia memainkan peran hibrida di mana dia berada di lini tengah dan kemudian dia masuk [ke dalam kotak penalti]. Ada bakat alami dan dia selalu memilikinya,” kata Lampard.

Havertz membawa Arsenal unggul melalui sundulan setelah 20 menit ketika ia mengalahkan kiper PSG Gianluigi Donnarumma memanfaatkan umpan silang Leandro Trossard dari sisi kiri. 

Tuan rumah bisa menggandakan keunggulan di menit ke-35. Tendangan bebas Bukayo Saka dari sisi kanan melewati sejumlah pemain, dan meluncur langsung ke gawang Donnarumma. 

Statistik serangan Havertz kini menjadi salah satu yang terbaik di antara para penyerang di Liga Primer. Hanya Erling Haaland dari Manchester City, Mohammed Salah dari Liverpool dan Cole Palmer dari Chelsea yang memiliki rasio gol yang lebih baik.

“Kualitasnya adalah mengetahui di mana harus berada di waktu yang tepat. Dan kemampuan itu hanya dimilik para striker murni,” kata mantan gelandang Belanda, Real Madrid dan AC Milan, Clarence Seedorf, di Amazon Prime. 

(Tribunnews/den)

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas