Hasil UEFA Nations League Tadi Malam: Salto Cristiano Ronaldo Ampas, Spanyol Pukul KO Serbia 3-0
Rekap hasil UEFA Nations League tadi malam suguhkan Portugal bersama Cristiano Ronaldo gagal menang, Spanyol kalahkan Serbia 3-0.
Penulis: Drajat Sugiri
Sementara itu duel panas mempertemukan Polandia vs Kroasia di Nations Stadium Warsaw, berakhir tanpa pemenang.
Laga tersebut berkesudahan dengan skor 3-3.
HASIL LENGKAP UEFA NATIONS LEAGUE 2024
Matchday 4, Rabu (16/10/2024) dini hari WIB
-Polandia 3-3 Kroasia - (Pioter Zielinski (5'), Nicola Zalewski (45'), Sebastian Szymanski (68') - Boma Sosa (19'), Petar Sucic (24'), Martin Baturina (26'))
-Spanyol 3-0 Serbia - (Aymeric Laporte (5'), Alvaro Morata (65'), Alex Baena (77'))
-Kosovo 3-0 Siprus - (Amir Rrahmani (30'), Ermal Krasniqi (52'), Emir Sahiti (70')).
-Swiss 2-2 Denmark - (Remo Freuler (26'), Zeki Amdouni (45+1', P) - Gustav Isaksen (27'), Christian Eriksen (69'))
-Skotlandia 0-0 Portugal
-Belarusia 1-1Luksemburg - (Sergey Politevich (54') - Gerson Rodrigues (78', P))
-Irlandia Utara 5-0 Bulgaria - (Isaac Price (15', 29', 81') Dimitar Mitov (32' OG), Josh Magennis (89'))
-Lithuania 1-2 Rumania - (Armandas Kucys (7', P) - Razvan Marin (18, P), Denis Dragus (65'))
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.