Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rekor Messi setelah Cetak Hattrick Bersama Argentina, Samai Catatan Ronaldo di Level Timnas

Rekor baru dicatatkan Lionel Messi setelah menyumbang hattrick dalam kemenangan 6-0 Timnas Argentina vs Bolivia, Rabu (16/10/2024).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Rekor Messi setelah Cetak Hattrick Bersama Argentina, Samai Catatan Ronaldo di Level Timnas
Luis ROBAYO / AFP
Pemain depan Argentina bernomor punggung 10 Lionel Messi merayakan golnya selama pertandingan kualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 Amerika Selatan antara Argentina dan Bolivia di stadion Mas Monumental di Buenos Aires pada tanggal 15 Oktober 2024. 

Adapun melawan Bolivia ini menjadi laga ke kedua bagi Messi untuk Argentina sejak kembali dari cedera engkel kanan yang dideritanya pada final Copa America melawan Kolombia. 

Messi sempat absen beberapa pekan membela Inter Miami. Sebagai tambahan, di level klub Messi juga sama produktifnya, mencetak 17 gol dan 10 assist dalam 20 penampilan. 

Baca juga: Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL: Argentina Kedinginan di Puncak, Brasil Top 4

Laga-laga Terakhir Messi

Setelah kemenangan itu, Messi mengisyaratkan akan terus memimpin tim selagi kondisinya baik, meskipun ia sadar akhir kariernya semakin dekat.

"Rasanya luar biasa berada di sini, merasakan cinta dari para fans, terutama saat mereka meneriakkan nama saya. Kami semua menikmati momen indah ini. Bermain di Argentina di hadapan semua orang ini membuat kami sangat bahagia," ujar Messi, dikutip dari TycSports.

Mengenai masa depannya, Messi mengaku belum menetapkan batas waktu untuk pensiun. Pemain berjuluk La Pulga ini mengaku hanya ingin menikmati setiap momen yang ia miliki.

"Saya sadar ini bisa jadi pertandingan-pertandingan terakhir saya. Musim ini akan segera berakhir, dan saya berencana memulai tahun depan dengan pramusim yang lebih baik, karena tahun lalu pramusim saya kurang maksimal akibat banyak perjalanan dengan klub," sambungnya. 

Berita Rekomendasi

"Saya akan menjalani segalanya langkah demi langkah dan terus menikmati setiap harinya," jelas Messi.

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas