Hasil Negara ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U17: Malaysia Kalah, Thailand Lebih Baik dari Vietnam
Tiga rival Timnas Indonesia punya hasil berbeda pada laga grup Kualifikasi Piala Asia U17 2025 hari Rabu (23/10/2024). Baca lengkapnya di sini.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

Pada hasil pertandingan kali ini, pihak Thailand bisa lebih baik daripada Vietnam.
Yap, Thailand berhasil mencuri kemenangan skor 2-0 atas Turkmenistan.
Hasil itu menempatkan Thailand pada tangga runner-up klasemen grup D.
Thailand kalah bersaing secara selisih gol dari India yang baru saja menang telak atas Brunei.

Sementara untuk Vietnam hanya menuai hasil imbang pada laga perdananya ini.
The Golden Stars tertahan skor 0-0 atas Kirgistan di grup I kualifikasi.
Atas hasil itu menempatkan Vietnam pada posisi ketiga klasemen sementara.
The Golden Stars hanya lebih baik daripada Myanmar pada tangga klasemen.
Pertaruhan masing-masing tim masih diperjuangkan pada laga mendatang.
Perlu diketahui hanya juara grup atau lima tim peringkat runner-up terbaik yang berhak lolos ke putaran final di Arab Saudi, April 2025 mendatang.
Berikut Rekap Hasil Tim ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U17 2025 (23/10/2024)
Vietnam 0-0 Kirgistan
India 13-0 Brunei Darussalam
Yaman 6-1 Myanmar
Bangladesh 1-0 FIlipina
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.