Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tak Perlu Khawatir, Liverpool Sudah Punya Sosok Pengganti Jika Alexander-Arnold Pindah ke Madrid

Jika Alexander-Arnold benar-benar hengkang, Liverpool sudah memiliki sosok yang bisa mengisi posisinya, yakni Conor Bradley.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Tak Perlu Khawatir, Liverpool Sudah Punya Sosok Pengganti Jika Alexander-Arnold Pindah ke Madrid
Instagram @liverpoollfc
Bek kanan Liverpool, Conor Bradley menghalau bola dari Bruno Fernandes yang berposisi sebagai gelandang Manchester United pada pertandingan Liga Inggris pekan 32. 

Tak hanya solid dalam bertahan, Arnold juga menjadi kreator serangan utama, menciptakan 36 peluang —terbanyak di Liverpool bersama Salah.

Trend Arnold mencatatkan empat assist, terbanyak kedua setelah Mo Salah yang mencatatkan 13 assist.

Namun, dengan segala kontribusi besarnya, Liverpool tampaknya telah bersiap jika harus kehilangan Alexander-Arnold. 

Jika Alexander-Arnold benar-benar hengkang, Liverpool sudah memiliki sosok yang bisa mengisi posisinya, yakni Conor Bradley.

Baca juga: Semua Memuji Conor Bradley, Begini Kata Pakar Liga Inggris Terkait Permainan Bintang Baru Liverpool

Bek muda asal Irlandia Utara berusia 21 tahun ini menunjukkan potensi besar ketika dimainkan dalam kemenangan 2-0 Liverpool atas Real Madrid di Liga Champions November lalu.

Kala itu, Bradley dimainkan sebagai starte oleh Arne Slot. Ia menggantikan Trend Arnold yang duduk di bangku cadangan tanpa bermain.

Bradley pun sukses memukau publik Anfield dengan performa gemilang, termasuk tekel sempurna yang membuat Kylian Mbappe terjatuh di babak pertama. 

Berita Rekomendasi

Aksi tersebut memamerkan keberanian, kepercayaan diri, dan kemampuan teknis yang matang untuk pemain seusianya.

Meski masih muda, Bradley telah membuktikan dirinya mampu tampil di panggung besar. 

Pada musim lalu, Bradley juga telah membuat Jurgen Klopp terkesan. Momen itu terjadi ketika dia diturunkan di Carabao Cup saat melawan Fulham.

Conor Bradley bermain selama 90 menit penuh di posisi bek kanan saat ia menggantikan Trent Alexander-Arnold, yang kala itu absen selama sekitar tiga minggu karena cedera lutut.

Conor Bradley Ingin Ikuti Jejak Trent Alexander-Arnold Jadi Pemain Ternama
Conor Bradley (liverpoolfc.com)

Bradley yang berusia 20 tahun kala itu melakukan enam tekel sukses saat melawan Fulham - tiga kali lebih banyak dari rekan setimnya.

Bradley juga tampil mengesankan di lini depan dengan membuat dua umpan kunci dan memenangkan dua tendangan bebas.

"Luar biasa, anak yang luar biasa, karakter yang fantastis dan potensi. Dia berada di tim yang tepat, semua orang menyukainya dan menghormatinya dan ingin dia sukses," kata Klop kala itu.

Baca juga: Man United Siap-siap Dibantai, Bintang Liverpool Isyaratkan Tampil Ngotot Demi Juara Liga Inggris

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas