Transaksi Gunakan Doku Berhak Tiket Citilink Jakarta-Medan Gratis
Rekanan Doku lainnya dalam "Medan Online Fest" termasuk maskapai Citilink, Alfa Online, Hotel Quickly, dan PDAM Medan.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN – PT Nusa Satu Inti Artha, penyedia layanan e-money Doku menggelar program promosi khusus untuk kota Medan, Sumatera Utara. B
ertajuk "Medan Online Fest", program promosi Doku berlangsung mulai 21 April 2016 hingga 30 Juni 2016 mendatang.
Chief Marketing Officer Doku Himelda Renuat mengatakan promo ini merupakan program pertama Doku yang digelar di salah satu kota di Indonesia.
"Secara populasi, Medan adalah kota terbesar ketiga di Indonesia," ujar Himelda saat berbicara dalam acara peluncuran Medan Online Fest di stasiun kereta Railink.
"Pengguna internet di Medan tahun lalu sudah tumbuh hingga 750.000, tahun ini mungkin sudah 1 juta. Karena itu kami berharap Medan menjadi kota pertama untuk membuktikan Doku," imbuhnya.
Railink menjadi salah mitra Doku dalam program promosi "Medan Online Fest".
Anak usaha PT Angkasa Pura II dan PT Kereta Api Indonesia ini menawarkan diskon harga tiket sebesar 20 persen untuk pembelian melalui aplikasi Doku.
Rekanan Doku lainnya dalam "Medan Online Fest" termasuk maskapai Citilink, Alfa Online, Hotel Quickly, dan PDAM Medan.
Maskapai Citilink memberikan gratis tiket penerbangan domestik bagi pemenang terpilih yang membeli tiket Jakarta-Medan atau Medan-Jakarta pada saat program berlangsung.
Hotel Quickly menawarkan diskon sebesar Rp 100.000 untuk pengguna yang melakukan booking melalui aplikasi Hotel Quickly, sementara Alfa Online memberikan potongan harga Rp 50.000 untuk jumlah transaksi minimal Rp 250.000.
Terakhir, PDAM Tirtanadi turut menawarkan kesempatan jalan-jalan ke Jakarta atau Bandung bagi warga Medan yang melakukan pembayaran lewat Doku.