Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Spek RAM Selevel Galaxy S7, Vivo V3 Max Cuma Rp 4,9 Juta

Vivo V3 Max sendiri dibekali dengan layar 5,5 inci beresolusi Full HD 1080p.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Spek RAM Selevel Galaxy S7, Vivo V3 Max Cuma Rp 4,9 Juta
Kompas.com/Delusino
Android Vivo V3 Max 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTAVivo kembali merilis smartphone berbasis Android di Indonesia. Kali ini, vendor asal China tersebut merilis perangkat bernama V3 Max.

Dari segi chipset, Vivo V3 Max sebenarnya masuk ke kelas menengah.

Ia menggunakan SoC Snapdragon 652 dengan CPU octa-core 1,8 GHz buatan Qualcomm.

Akan tetapi, Vivo V3 Max hadir dengan RAM 4 GB, yang biasanya digunakan di ponsel kelas atas.

Perangkat lain dengan RAM 4 GB yang beredar saat ini adalah flagship Samsung Galaxy S7.

"RAM 4 GB ini bisa menjalankan lebih banyak aplikasi, lancar, dan cepat," ujar Eric Ye, Global Product Manager Vivo, di acara peluncuran V3 Max di Jakarta, Kamis (26/5/2016).

Vivo V3 Max sendiri dibekali dengan layar 5,5 inci beresolusi Full HD 1080p.

Berita Rekomendasi

Selain itu, ada juga media penyimpanan 32 GB, kamera belakang 13 megapiksl, dan kamera 8 megapiksel.

Dengan tubuhnya yang lumayan bongsor, Vivo mampu memasukkan baterai berukuran besar, yakni kapasitas 3.000 mAh.

Meski begitu, perangkat ini sudah dilengkapi kemampuan charging cepat Fast Charging 2.0.

"Hanya dengan charge 5 menit, perangkat ini bisa memutar musik dalam 2 jam. Ini dua kali lebih cepat dari charger biasa," tutur Eric.

Ada juga pemindai sidik jari di bagian belakang perangkat, tepat di bawah lensa kamera.


Vivo mengklaim bahwa sensor tersebut sangat cepat dalam memindai sidik jari, hanya 0,2 detik untuk membuka sistem.

Perangkat ini menjalankan sistem operasi Android 5.1 Lollipop yang dipercantik dengan tampilan antarmuka Funtouch OS 2.5.

Vivo V3 Max sendiri akan dijual mulai akhir Juni mendatang dengan harga Rp 4,9 juta.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas