Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Komunitas Pokemon Go Indonesia Berencana Buat Turnamen

Banyaknya orang yang gemar bermain Pokemon Go, komunitas Pokemon Go Indonesia berpandangan permainan tersebut sudah layak dibuatkan turnamen

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Komunitas Pokemon Go Indonesia Berencana Buat Turnamen
Tribunnews.com/ Rizal Bomantama
Peserta acara Gatherhood yang diprakarsai komunitas Pokemon Go Indonesia berfoto bersama usai acara di area Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (17/7/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam sepekan terakhir Demam Pokemon Go terasa di Jakarta.

Banyaknya orang yang gemar bermain Pokemon Go, komunitas Pokemon Go Indonesia berpandangan permainan tersebut sudah layak dibuatkan turnamen antar Pokemon Hunter.

Komunitas Pokemon Go Indonesia sendiri sudah memproklamirkan diri sebagai sebuah Group di media sosial Facebook.

Kini jumlah anggota yang tergabung di dalamnya lebih dari 56 ribu.

Jika dibandingkan dengan Pokemon Hunter yang belum bergabung, jumlah penikmat game Pokemon Go ini bisa mencapai berkali-kali lipat di seluruh Indonesia.

Wisnu, seorang penggagas komunitas Pokemon Go Indonesia, mengklaim telah memiliki anggota komunitas yang berasal dari Kota Sorong, Papua Barat.

Berita Rekomendasi

"Fakta tersebut menunjukkan game ini sudah dinikmati di seluruh penjuru Indonesia. Jadi jika ingin dibuatkan turnamen sebenarnya sudah sangat bisa," ujar Wisnu, Minggu (17/7/2016) ketika ditemui di kawasan Stadion Gelora Bung Karno dalam acara gathering pertama Pokemon Go Indonesia bertajuk "Gatherhood".

Namun ide untuk mengadakan turnamen, belum bisa direalisasikan dalam waktu dekat karena banyak hal yang perlu diperhitungkan.

"Tempatnya harus memusat supaya aman, tidak berpindah-pindah. Kalau harus menyeberang jalan kan bahaya. Lalu formatnya mau seperti apa. Intinya masih banyak hal yang perlu digodog kalau mau membuat turnamen," lanjutnya.

Wisnu sendiri memprediksi tidak lama lagi akan banyak bermunculan turnamen-turnamen Pokemon Go yang digagas banyak pihak, baik untuk edukasi maupun komersial.

"Siapa pun penyelenggaranya saya rasa sah-sah saja, asal memperhatikan keselamatan peserta," ujar Yugo, rekan Wisnu dalam komunitas Pokemon Go Indonesia.

Komunitas Pokemon Go Indonesia dalam waktu dekat berniat melakukan gathering di luar Jakarta.

"Kalau ada kesempatan pasti kita main ke luar Jakarta. Anggota kita dari berbagai daerah di Indonesia," ucap Wisnu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas