Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Tri Bikin Aplikasi Bima Plus Berisi Konten Musik, Isi Pulsa, sampai Film

Hutchison Tri Indonesia (Tri) mengembangkan sebuah aplikasi baru bernama Bima Plus.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Tri Bikin Aplikasi Bima Plus Berisi Konten Musik, Isi Pulsa, sampai Film
H3I
PT Hutchison 3 Indonesia pengelola operator GSM 3 (Tri) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hutchison Tri Indonesia (Tri) mengembangkan sebuah aplikasi baru bernama Bima Plus.

Ini merupakan aplikasi yang berfungsi sebagai wadah atau pusat berbagai konten, mulai dari film, kebutuhan pulsa, hingga referensi produk terkurasi.

“Aplikasi Bima Plus ini sebagai ekosistem digital terbaru kami. Bisa dipakai oleh pelanggan Tri atau operator lainnya untuk mengakses berbagai hiburan, produk lokal. Khusus pelanggan Tri bisa memakainya untuk menghubungi customer service melalui chat,” terang Dolly Susanto

“Konten di dalamnya sudah dikurasi sesuai profil pengguna dan juga disesuaikan dengan sebagian besar pengguna Tri yang milenial. Misalnya untuk kategori produk lokal, ada tim &Co yang melakukan kurasi lalu menampilkannya di sana,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Dolly menjelaskan bahwa aplikasi Bima Plus ibarat sebuah hub. Pengguna bisa memilih konten yang ingin dinikmati lalu akan diarahkan ke tempat konten itu berada.

Total ada lima kolom yang ditampilkan dalam aplikasi ini, yakni kolom berlogo Tri yang berguna untuk mengisi ulang pulsa dan paket data, kolom musik dengan logo not balok, film dengan logo roll seluloid, games dengan logo controller, dan &Co.

Bila ingin menyaksikan film, cukup masuk ke kolom film dan pilih dari judul yang ada. Masing-masing judul film bisa berasal dari penyedia konten berbeda, seperti Klikfilm, Genflix dan Moviebay.

Berita Rekomendasi

Bila menginginan musik, pengguna tinggal masuk ke kolom berlogo not balok dan memilih lagu yang ingin diunduh. Setiap lagu bisa diunduh dengan biaya tertentu yang dibayarkan dengan cara potong pulsa.

Games disajikan atas kerja sama dengan Trixogo. Pengguna bisa membayar biaya dengan besaran tertentu lalu memainkan game sepuasnya selama beberapa hari.

Sedangkan di kolom &Co, pengguna bisa menemukan berbagai referensi produk beserta nomor kontak dan tautan menuju akun media sosial perusahaan lokal pembuatnya. Beberapa produk yang bisa ditemukan adalah es krim Pokkonya, aksesori buatan Tulisan, serta kue buatan Lacrou.

“Sekarang aplikasinya baru untuk Android. Nanti juga akan dibuat untuk iOS,” terang Dolly.

(Yoga Hastyadi Widiartanto/kompas.com)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas