Pemindai Sidik Jari di Samsung Galaxy S9 Bakal Dipindah ke Depan?
Galaxy S8 menandai perubahaan desain besar-besaran dibanding model-model sebelumnya di lini ponsel kelas atas besutan Samsung tersebut.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM - Galaxy S8 menandai perubahaan desain besar-besaran dibanding model-model sebelumnya di lini ponsel kelas atas besutan Samsung tersebut.
Tak cuma layar yang menganut konsep bezel less, pemindai sidik jari pun dipindah ke punggung.
Namun tak semua pengguna suka dengan penempatan tersebut. Apalagi, posisi fingerprint scnanner Galaxy S8 (dan Galaxy Note 8) berada persis di samping modul kamera sehingga agak sulit dijangkau, ketimbang bila diletakkan agak di tengah punggung.
Mungkin itu sebabnya Samsung disinyalir telah mematenkan desain pemindai sidik jari jenis baru untuk ditempatkan di bagian muka perangkat, persis di bawah layar seperti di perangkat-perangkat terdahlu.
Bedanya, alat baru ini disebut berukuran lebih kecil, sehingga tetap muat diletakkan di depan sambil menjaga konsep desain bezel less, di mana layar smartphone hanya dikelilingi bingkai tipis.
Baca: KPU Klaim Banyak Manfaat dengan Pengunaan SIPOL
Dugaan tersebut muncul setelah bocoran ilustrasi fingerprint scanneryang bersangkutan muncul dan beredar di internet.
Dalam gambar, sebagaimana dirangkum dari Ubergizmo, Selasa (24/10/2017), tampak sebuah lekukan berukuran mungil.
Di dasar lekukan kecil ini tedapat sebuah pemindai sidik jari berkecepatan tinggi. Boleh jadi, ia akan mulai diterapkan di flagshipSamsung yang berikutnya, Galaxy S9.
Kalaupun ukurannya nanti tidak cukup kecil untuk menjaga bingkai layar agar tetap tipis, boleh jadi Samsung akan menempatkan sang pemindai sidik jari baru di bagian bingkai yang agak menjorok ke dalam layar Galaxy S9, macam modul kamera depan pada smartphone Essential atau iPhone X.
Samsung sebenarnya juga dirumorkan tengah membuat pemindai sidik jari yang ditempatkan di bawah kaca layar ponsel.
Tapi untuk saat ini agaknya teknologi tersebut masih belum bisa dicapai.
Berita ini sudah tayang di kompas.com berjudul Samsung Pindah Pemindai Sidik Jari di Galaxy S9?