Bekko.id Inovasi Untuk Sistem Manajemen UMKM Indonesia
Aplikasi ini hadir agar pelaku UMKM dapat menghemat waktu, tidak repot merencanakan tata kelola usahanya, serta memberi berbagai kemudahan lain
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sektor UMKM tidak hanya tumbuh di kota-kota besar tetapi juga tumbuh dan merambah pada perekonomian di pedesaan karena banyaknya SDM dan bahan baku di pedesaan.
Pertumbuhan ini sering tidak disertai dengan akuntabilitas dan kemampuan manajemen yang memadai, sehingga faktor-faktor tersebut masih menjadi kendala bagi UMKM untuk berhasil.
Fakta ini mendorong Aditya Suropati menghadirkan aplikasi teknologi berbasis ICT yang diberi nama bekko.id.
Sistem dan teknologi yang ditawarkan lewat aplikasi Bekko.id memikirkan berbagai aspek yang harus diperhatikan untuk membuat bisnis UMKM tercipta pencapaian targetnya.
"Terutama untuk mendapatkan bantuan finansial yang substansial dari perbankan atau lembaga permodalan lainnya," kata Aditya Suropati di Jakarta, Sabtu (17/11/2018).
Bekko.id merupakan sebuah aplikasi pintar yang memberikan solusi spesifik dalam memperbaiki system akuntansi, pencatatan transaksi dan pembukuan, manajemen sumber daya manusia, persediaan dan penjualan barang.
Baca: Daftar Negatif Investasi Direlaksasi, Asing Kini Boleh Berbisnis di Segmen UMKM dan Koperasi
Aplikasi ini hadir agar pelaku UMKM dapat menghemat waktu, tidak repot merencanakan tata kelola usahanya, serta memberi berbagai kemudahan lainnya lewat fitur fitur yang disajikan aplikasi android dan gadget.
Bekko.id diharapkan menjadi sebuah solusi guna mengoptimalkan usaha UMKM dengan memberikan modul aplikasi menyeluruh seperti: ERP (Enterprise Resource Planning) sebuah sistem yang focus dalam perencanaan.
Juga analisis sumberdaya perusahaan seperti akuntansi, finansial, sumber daya manusia (SDM), Rantai Suplai, dan beberapa aspek lainnya. ERP merupakan sistem yang menggabungkan dan merangkum proses bisnis agar lebih efektif.
Di dalam sistem aplikasi bekko.id pun dapat memantau persediaan suatu barang yang akan dijual dalam memenuhi kebutuhan produksi barang untuk dijual kembali.
Accounting System (system akuntansi) secara otomatis menyusun pencatatan laporan rinci keuangan tiap bulannya, dimana user atau pengguna aplikasi ini tanpa harus memiliki pengetahuan khusus sistem akuntansi dan pembukuan.
Bekko.id nantinya diharapkan menjadi teman baik dalam menjalani usaha UMKM agar terus maju mencapai kesuksesan usaha.