Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Smartphone Lipat Huawei Mate X Mendapatkan Penghargaan dari Media Global di MWC 2019

Huawei Mate X meraih predikat “Best of MWC” berkat desain dan teknologinya yang mengesankan  

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Smartphone Lipat Huawei Mate X Mendapatkan Penghargaan dari Media Global di MWC 2019
istimewa
Huawei Mate X 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  - Baru saja diluncurkan di MWC 2019 Barcelona,  smartphone lipat terbaru Huawei Mate X langsung mendapat respons positif dan penghargaan dari berbagai media global.

Hal ini menandakan tingginya apresiasi terhadap smartphone lipat 5G tercepat di dunia tersebut berkat terobosan teknologi yang ditanamkan di dalamnya.

Trusted Reviews memberikan predikat "Best of MWC" untuk Mate X dan MateBook X Pro berkat desainnya yang mengesankan dan kemungkinan untuk integrasi yang sangat kuat. Trusted Reviews menulis:

"(Mate X) adalah perangkat cantik dengan desain lipat yang lebih praktis ketimbang Galaxy Fold."

Adapun Phone Arena memberikan pujian tinggi mengenai Mate X dengan mengatakan bahwa Huawei sukses menciptakan perangkat paling revolusioner dan paling inovatif yang pernah ada.

"Smartphone ini dapat menentukan arah masa depan tidak hanya bagi Huawei, tetapi bagi industri smartphone secara umum," demian penilaian Phone Arena.

Penilaian bagus dari Phone Arena didasarkan pada spesifikasi seperti layar 8 AMOLED inci, dimensi yang tetap tipis meski dilipat menjadi smartphone berlayar 6,6 inci, teknologi fingerprint sebagai tombol power, konektivitas cepat 5G di dalamnya, kamera Leica, dan kapasitas baterai 4500mAh yang punya teknologi SuperCharge 55W yang bisa mengisi 85 persen hanya dalam 30 menit.

Baca: Pemboikotan Huawei Dikhawatirkan Hambat Penyebaran Teknologi 5G di Eropa

Berita Rekomendasi

Stuff menyoroti 5 hal yang patut diketahui mengenai Huawei Mate X, seperti: 3 layar, lebih tipis dari yang diduga, konektivitas 5G, baterai besar, dan kamera yang mengesankan.

Ketika tidak dilipat, Stuff menyatakan Mate X akan mengingatkan pada iPad Pro. Stuff menganggap Galaxy Fold masih terlihat gemuk sedangkan Mate X sebaliknya.

GSMArena memuji kemampuan SuperCharge pada Mate X yang disebut martphone dengan charging tercepat.

Sedangkan The Next Web menyimpulkan bahwa Huawei Mate X adalah perangkat yang indah, tidak hanya cantik.

Penulis di GSMArena sangat terkesan pada desain Mate X yang dianggapnya luar biasa.

"Ini desain yang paling mencengangkan yang pernah saya lihat dalam tujuh tahun saya meliput teknologi, ini adalah produk hasil perenungan dan imajinasi mendalam oleh Huawei, secara nyata mendorong batas-batas dari apa yang bisa dilakukan oleh smartphone," tutur penulis The Next Web.

Pendapat senada dicetuskan AndroidPIT yang menyatakan belum pernah melihat antusiasme setinggi itu terhadap smartphone di MWC 2019 di Barcelona.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas