Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Nodeflux Wakili Indonesia dalam Konferensi IT CEBIT di Australia

Indonesia jadi negara dengan tingkat adopsi AI tertinggi dibandingkan negara-negara lain, seperti Thailand (17,1%) dan Singapura (9,9%)

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Nodeflux Wakili Indonesia dalam Konferensi IT CEBIT di Australia
HandOut/Nodeflux
Nodeflux mewakili Indonesia sebagai pembicara resmi dalam konferensi CeBIT Australia. Acara ini merupakan salah satu trade show tahunan terbesar dalam hal IT, digitalisasi, dan komunikasi, yang tahun ini diadakan di Sydney, pada 29-31 Oktober 2019. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Adopsi teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) menunjukkan tren yang positif di dunia industri.

Berdasarkan studi berjudul IDC Asia Pacific Enterprise Cognitive/AI Survey pada Juli 2018, ditemukan bahwa tingkat adopsi AI di Asia tenggara mencapai 14%, naik sebesar 8% dari tahun sebelumnya.

Adapun di Indonesia, sebanyak 24,6% organisasi bisnis telah mengadopsi kecanggihan AI, menjadikan Indonesia sebagai negara dengan tingkat adopsi tertinggi dibandingkan negara-negara lain, seperti Thailand (17,1%) dan Singapura (9,9%).

Seiring dengan perkembangan AI di Indonesia, jumlah perusahaan-perusahaan spesialisasi AI semakin meningkat. Salah satunya adalah Nodeflux, perusahaan Vision AI di Indonesia yang didirikan pada tahun 2016.

Memiliki rekam jejak mentereng dan diperkuat dengan tim ahli AI yang sepenuhnya berasal dari Indonesia, Nodeflux mewakili Indonesia sebagai pembicara resmi dalam konferensi CeBIT Australia.

Acara ini merupakan salah satu trade show tahunan terbesar dalam hal IT, digitalisasi, dan komunikasi, yang tahun ini diadakan di Sydney, pada 29-31 Oktober 2019.

Sebelumnya, Nodeflux juga menjadi satu-satunya pembicara bidang AI dari Indonesia dalam acara World Summit AI 2019 di Belanda.

BERITA REKOMENDASI

Richard Dharmadi, Group Product Manager Nodeflux. menyebut, penunjukan Nodeflux sebagai pembicara di berbagai konferensi IT dunia menunjukkan kaliber dan profesionalitas yang sudah diakui.

Berdiri sejak tahun 2016, Nodeflux mengukuhkan diri sebagai satu-satunya perusahaan Vision AI yang telah berkolaborasi dengan pemerintah Indonesia.

Perusahaan ini menawarkan berbagai fitur teknologi canggih yang dapat membantu pemerintah untuk mewujudkan konsep Smart City secara efektif dan mendukung digital transformasi yang dilakukan di sektoral melalui platform teknologi bernama VisionAIre.

Richard  menjelaskan, melalui VisionAIre, Nodeflux menawarkan berbagai kemampuan berdasarkan pemindaian visual, seperti face recognition (mendeteksi pengenalan wajah), people counting (menghitung jumlah massa dalam satu area tertentu), license plate recognition (menangkap nomor plat mobil dari kamera CCTV), water level detection (mendeteksi pola pergerakan air dalam area tertentu), hingga face demography (mendeteksi gender dan umur berdasarkan karakteristik wajah penduduk).

"Nodeflux mendorong pengaplikasian teknologi Vision AI ini secara luas, dengan bekerja bersama institusi-institusi penting seperti Jakarta Smart City, Polri, Jasa Marga, dan berpartisipasi dalam acara-acara internasional seperti Asian Games 2018 dan IMF-World Bank Group Summit 2018," kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu (30/10/2019).

Atas performa dan kontribusinya dalam mendorong kesuksesan konsep kota masa depan, perusahaan yang didirikan oleh Meidy Fitranto dan Faris Rahman ini mendapatkan anugerah SATU Indonesia Award 2018 dari PT Astra International Tbk. untuk kategori teknologi.

“Adopsi AI telah menawarkan berbagai kemudahan dan efisiensi dalam berbagai sektor kehidupan, terutama dalam membantu pemerintah mengatasi atau memonitor persoalan-persoalan sosial yang terjadi di masyarakat, seperti keamanan, kedisiplinan pengguna jalan, dan peringatan dini bencana alam. Kami bangga bisa mewakili Indonesia sebagai pionir adopsi Vision AI di CeBIT Australia. Tentunya kami berharap bisa membagikan keahlian kami, untuk semakin memperluas adopsi Vision AI agar dapat memberikan dampak-dampak positif di berbagai belahan dunia,” kata Richard Dharmadi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas