Spesifikasi dan Harga 5 Perangkat Baru OPPO Reno3 Pro, A12, A92, Enco W31, Enco M31
OPPO memperkenalkan 5 perangkat terbaru kepada masyarakat Indonesia lewat perangkat Reno3 Pro, A12, A92, Enco W31, dan M31.
Editor: Content Writer
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tak tanggung-tanggung, OPPO memperkenalkan 5 perangkat terbaru kepada masyarakat Indonesia lewat perangkat Reno3 Pro, A12, A92, Enco W31, dan M31 kepada masyarakat Indonesia lewat peluncuran secara digital, Rabu (21/4/2020).
Lantas seperti apa spesifikasi dan keunggulan yang dimiliki 5 perangkat tersebut?
OPPO Reno3 Pro
OPPO Reno3 Pro menghadirkan 64MP Zoom Quadcam yang mencakup kamera utama 64MP Ultra-Clear, lensa Telefoto 13MP, lensa Ultra Wide-Angle 8MP, dan lensa Mono 2MP, serta teknologi 5x Hybrid Zoom dan 20x Digital Zoom, teknologi Super Macro 3cm dan Ultra Clear 108MP Image, dan teknologi Ultra Dark Mode.
Pada bagian depan hadir 44MP Dual Punch-hole Camera dengan kamera utama 44MP dan lensa bokeh 2MP, serta fitur Ultra Night Selfie Mode, AI Noise Reduction, Face Proctection, dan Highlighting Algorithm.
Soal video, hadir Ultra Steady Video 2.0 dengan EIS. Teknologi ini terbagi dua fitur yakni Ultra Steady Video mode yang mampu menghasilkan video 1080P 60fps dan Ultra Steady Video Pro dengan hasil 1080P 20fps. Keduanya mampu menghasilkan video yang halus dan anti goyang.
Pada video juga hadir fitur Video Bokeh, Video Zoom, dan AI Beauty Mode.
Dalam hal desain, Oppo Reno3 Pro menghadirkan desain Dual Punch-hole, layar Super AMOLED berukuran 16,3 cm, serta dilengkapi teknologi In-display Fingerprint Unlock 3.0.
Untuk performa, OPPO Reno3 Pro ditenagai chipset MediaTek Helio P95, RAM 8GB, ROM 128GB, baterai 4025mAh dengan 30W VOOC Flash Charger 4.0 yang mampu mengisi daya 50 persen dalam waktu 20 menit.
OPPO Reno3 Pro juga mengemas keunggulan lain seperti tiga slot kartu, ColorOS 7, Hyper Game Boost, OSIE (OPPO Screen Image Engine), Hi-Res Audio, dan Dolby Atmos.
Tersedia dalam warna Midnight Black dan Sky White, OPPO Reno3 Pro dibanderol seharga Rp 8.999.000.
Untuk 1000 pembeli pertama berhak mendapatkan OPPO Enco Q1 senilai Rp 1.599.000.
Lewat kampanye #BetterAtHome, perangkat ini bisa dipesan melalui Whatsapp resmi OPPO Indonesia di 0815-955-000 dengan bebas biaya antar ke seluruh Indonesia.
OPPO A12