Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Teknologi Prosesor Exynos 990 di Balik Keunggulan Smartphone Flagship Galaxy S20 Series

Dikombinasikan dengan dukungan CPU dan LPDDR5 yang kuat, Exynos 990 memungkinkan pengalaman bermain game yang mulus bebas nge-lag.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Teknologi Prosesor Exynos 990 di Balik Keunggulan Smartphone Flagship Galaxy S20 Series
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Memotret gril bus tua Mercedes-Benz O508 D di halaman Masjid Cut Meutia, Menteng, Jakarta, dengan kamera belakang Samsung Galaxy S20 Ultra. Warna krom dan garis-garis gril serta guratan radiator terlihat sangat tajam alami. 

Samsung menyebut Exynos 990 sebagai 'the next level of intelligence.'

Prosesor ini dirancang mampu melakukan pemrosesan kecerdasan buatan (AI) yang kuat sekaligus memberikan pengalaman menggunakan seluler yang semakin berkembang demi memenuhi aspek mobilitas baru di era AI.

Kabin bus Mercy
Memotret kabin bus tua Mercedes-Benz 508 D dengan pencahayaan minim didapatkan hasil yang tetap tajam alami dengan kamera belakang Galaxy S20 Ultra.

Prosesor Exynos 990 terdiri terdiri dari dua core NPU (neural processing unit) yang membuat performa machine learing berlangsung lebih cepat sekaligus lebih efisien.

Saat dikombinasikan dengan teknologi pemrosesan gambar yang lebih advanced, teknologi AI mampu membuat kamera smartphone menghasilkan kualitas hasil foto yang sangat prima layaknya hasil foto karya profesional melalui optiasi cerdasnya.

Menariknya, prosesor Exynos 990 ini sudah mendukung teknologi 5G. Dengan demikian, prosesor ini bisa dipairing dengan modem seluler 5G untuk pengalaman mobile broadband yang jauh lebih kencang.

Petang
Memotret suasana petang di sebuah halte di Jl Jenderal Sudirman, Jakarta, dengan kamera belakang Samsung Galaxy S20 Ultra.

Untuk memberikan pengalaman bermain game konsol, dan menonton televisi di perangkat mobile, Exynos 990 menggabungkan

CPU octa-core yang kuat, GPU yang mutakhir, layar yang canggih dan subsistem video untuk memberikan kinerja tiada banding pada smartphone.

BERITA REKOMENDASI

Bagaimana prosesor Exynos 990 ini bekerja sehingga bisa menghasikan kualitas foto dengan grade layaknya hasil jepretan fotografer profesional?

Teknologi image signal processor (ISP) di Galaxy S20 Ultra bekerja men-setting kamera yang diselaraskan dengan objek yang akan difoto.

Misalnya, ketika NPU mendeteksi wajah orang, ISP secara otomatis akan bekerja mengatur kondisi pencahayaan terbaik dan juga untuk tone warna kulit orang yang dibidik.

Fitur algoritma canggih pada ISP juga bekerja menurunkan noise pada gambar hingga memperbaiki teksturnya.

Prosesor Exynos 990 ini mendukung hingga enam sensor termasuk sensor gambar 108Mp ultra tinggi dan mampu memproses tiga sensor secara bersamaan untuk memberikan pengalaman pengoperasian multi-kamera yang lebih penuh.


Prosesor Exynos 990 di Galaxy S20 Ultra juga menjadi solusi dari Samsung untuk menyambut implementasi teknologi 5G di Indonesia.

Prosesor Exynos 990 sanggup memberikan pengalaman mobile broadband yang ekstra kencang di smartphone saat di-pairing dengan modem Exynos 5123.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas