Besok, Ponsel Black Market Akan Diblokir, Ini Cara Cek Nomor IMEI Ponsel di imei.kemenperin.go.id
Pelaksanaan aturan pemblokiran ponsel BM akan dimulai Selasa (15/7/2020) besok. Ini cara mengecek IMEI di ponsel terdaftar di imei.kemenperin.go.id,
Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Lantas, bagaimana cara mengecek IMEI di ponsel terdaftar di Kementerian Perindustrian?
Cara Cek IMEI di HP
IMEI adalah kode unik yang terdiri dari 15 digit/angka yang dimiliki oleh tiap transceiver perangkat telepon seluler.
Nomor identitas setiap dikeluarkan GSM Association untuk setiap slot kartu yang dikeluarkan produsen ponsel.
Perangkat ponsel yang memiliki dua kartu SIM dengan 2 transceiver memiliki dua nomor IMEI yang berbeda.
IMEI digunakan oleh jaringan GSM untuk mengidentifikasi perangkat telekomunikasi yang mencoba tersambung dengan jaringan tersebut.
IMEI lantas didaftarkan ke Kemenperin saat ponsel hendak dijual di Indonesia dan dikumpulkan di database.
Nah, database inilah yang menjadi patokan apakan IMEI ponsel kita terdaftar atau tidak.
Ada berbagai cara mengecek IMEI di ponsel bahkan tanpa perlu membuka HP.
Tribunnews.com mempratikkan dua cara mengecek IMEI di ponsel yang paling mudah dan cepat.
Cara ini dapat digunakan untuk semua jenis dan merek ponsel.
Berikut cara cek IMEI di ponsel yang mudah:
1. Cara Cek IMEI lewat *#06#
Cara mudah cek IMEI di ponsel, ketik *#06# pada ponsel.