Resmi Dirilis! Ini Spesifikasi Lengkap Redmi 9C, Smartphone Terbaru Xiaomi Seharga Rp 1,4 Jutaan
Telah Resmi Dirilis! Ini Spesifikasi Lengkap Redmi 9C, Smartphone Terbaru Xiaomi Seharga Rp 1,4 Jutaan
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Xiaomi baru saja merilis smartphone terbarunya, yakni Redmi 9C.
Smartphone ini resmi dirilis oleh Xiaomi di Indonesia pada 15 September 2020.
Dilansir Kompas, Xiaomi mengklaim bahwa Redmi 9C dapat digunakan selama 10 jam untuk bermain game, 32 jam untuk menelepon, dan 167 jam untuk mendengarkan musik.
Selain itu, Redmi 9C ini juga dibekali dengan fitur unggulan berupa baterai berkapasitas 5.000 mAh.
Baca: Bocoran Spesifikasi Vivo V20, Siap Meluncur dengan Kamera Selfie 44MP Eye Autofocus
Baca: Bocoran Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S20 Fan Edition, Versi Murah dari Samsung Galaxy S20
Smartphone Redmi 9C ini memiliki layar berukuran 6,53 inci dengan resolusi HD Plus.
Pada bagian depannya menggunakan desain dot drop display atau layar dengan poni kecil untuk menampung kamera depan beresolusi 5 MP (f/2.2).
Kemudian pada punggung terdapat tiga kamera yang terpatri di modul persegi berwarna hitam di sudut kiri atas.
Masing-masing kamera beresolusi 13 MP (f/2.2) kamera utama, 2 MP (f/2.4) kamera makro, dan 2 MP (f/2.4) depth sensor.
Beralih ke sektor dapur pacu, Redmi 9C dibekali chipset MediaTek Helio G35 yang mendukung teknologi HyperEngine terbaru.
Chipset terebut juga dipadukan dengan dua varian RAM, yakni 3GB/32GB dan 4GB/64G.
Redmi 9C tersedia dalam 3 varian warna, yakni Midnight Grey, Sunrise Orange, dan Twilight Blue.
Redmi 9C dibanderol mulai Rp 1.399.000 untuk varian 3GB/32GB, sementara untuk varian 4GB/64GB dibanderol Rp 1.599.000.
Berikut ini spesifikasi lengkap Redmi 9C, dikutip dari GSMArena, Rabu (16/9/2020).
Baca: Bocoran Harga dan Spesifikasi Realme 7 yang Akan Rilis di Indonesia 17 September Mendatang
Baca: Resmi Meluncur, Berikut Spesifikasi Oppo F17 dan F17 Pro, Dibekali 4 Kamera & Layar Super AMOLED
- Dimensions: 164.9 x 77 x 9 mm (6.49 x 3.03 x 0.35 in)