Cara Bagikan Spotify Wrapped 2020 ke Media Sosial, Pastikan Sudah Update Versi Terbaru
Spotify menghadirkan fitur Spotify Wrapped. Berikut ini cara membagikan Spotify Wrapped 2020 ke media sosialmu.
Editor: tribunsolo
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara membagikan Spotify Wrapped 2020 ke media sosialmu.
Menjelang akhir tahun 2020, Spotify menghadirkan fitur yang paling ditunggu oleh penggunanya, yakni Spotify Wrapped.
Spotify Wrapped ini juga disebut sebagai kilas balik bagi penggunanya.
Seperti tahun sebelumnya, Spotify Wrapped berisi total waktu dengar, lagu apa saja yang sering diputar, hingga daftar musisi yang sering didengarkan.
Baca juga: 6 Fitur Baru untuk Menikmati Spotify Wrapped 2020 yang Dipersonalisasi
Baca juga: Daftar Spotify Wrapped 2020, Pamungkas Penyanyi Lokal yang Paling Banyak Didengarkan di Indonesia
Kamu juga bisa membagikan Spotify Wrapped di media sosial.
Yap, bagian ini adalah unsur yang disukai oleh para pengguna.
Tujuannya, tentu tak lain dan tak bukan adalah untuk pamer ke sesama pengguna.
Meski beberapa di antaranya, juga ada yang ingin saling bertukar rekomendasi lagu.
Lalu, bagaimana cara melihat Spotify Wrapped 2020 dan membagikannya ke media sosial?
Pertama, pastikan kamu sudah mengunduh aplikasi Spotify versi terbaru di perangkat yang dipakai.
Kunjungi situs https://2020.byspotify.com/id dan klik tulisan 'Masuk untuk melihat Kilas Balikmu di 2020'.
Setelah itu, kamu akan diarahkan ke aplikasi yang sudah berada dalam tampilan 2020 Wrapped.
Nanti akan muncul tulisan 'See how you listened in 2020'.
Klik tulisan tersebut dan akan muncul hasil Spotify Wrapped 2020.